Logo Lintasterkini

Demam Jokowi Menjalar Hingga ke Mamuju

Muh Syukri
Muh Syukri

Minggu, 16 September 2012 14:33

Jokowi
Jokowi

Jokowi

MAMUJU – Deman pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Joko widodo (Jokowi)-Basuki, tidak hanya terjadi di Jakarta, namun turut menjalar hingga ke Mamuju, ibukota Provinsi Sulawesi Barat.

Pemantauan di Mamuju, Sabtu, umumnya masyarakat di daerah ini turut memberi perhatian pada pesta demokrasi pemilihan kepala daerah di Jakarta.

Itu ditandai dengan maraknya baliho pasangan Jokowi-Basuki yang bertengger di beberapa ruas jalan seperti yang terpasang di depan Rumah Adat Mamuju yang dipajang oleh Young Celebes Community.

Bukan hanya itu, baliho pasangan Jokowi ini juga terlihat di perempatan jalan depan SPBU Pertamina Karema menuju Kantor Gubernur Sulbar. Spanduk pasangan cagub-cawagub ini bertuliskan kalimat Indonesia Bersatu mendukung Jokowi-Basuki menjadi Gubernur DKI Jakarta pada pilgub putaran II pada 20 September 2012.

“Meski tidak ada hubungan langsung untuk memilih Jokowi-Basuki pada putaran II pilgub DKI Jakarta, namun ini memperlihatkan kepada kita di Sulbar bahwa sosok pemimpin yang sederhana dan terbukti berhasil membangun daerah sesuatu yang dirindukan oleh rakyat.

Ini jelas sangat menarik menyimak Pilkada DKI Jakarta,” Kata Ketua Masyarakat Pemantau Pemilu Persatuan Wartawan Indonesia (Mapilu PWI) Sulbar, Adi Arwan Alimin.

Ia mengatakan, pihaknya tidak mengetahui secara pasti siapa yang memajang sejumlah baliho pasangan Jokowi-Basuki di daerah Mamuju. “Pastinya, deman Jokowi-Basuki tidak hanya di ibukota negara, namun itu juga sudah menjalar ke Mamuju,” ujarnya.

Selain baliho, baju kotak-kotak khas Jakowi juga banyak dikenakan oleh masyarakat Mamuju, terutama kalangan muda.(ant)

 Komentar

 Terbaru

Nasional05 Januari 2026 10:16
Mantan Kapolda Sulsel dan Eks Kapolrestabes Makassar, Rusdi Hartono Resmi Naik Pangkat Jadi Komjen Pol
JAKARTA — Karier Dr. Rusdi Hartono, M.Si terus menanjak. Perwira tinggi Polri yang dikenal pernah menjabat Kapolda di Sulawesi Selatan dan Kapolrest...
Nasional05 Januari 2026 09:50
Jusuf Kalla Lepas 72 Relawan Kemanusiaan PMI untuk Bencana Sumatera dan Aceh
JAKARTA — Ketua Umum Palang Merah Indonesia (PMI), Jusuf Kalla, melepas sebanyak 72 relawan kemanusiaan yang akan diberangkatkan untuk membantu pena...
Nasional05 Januari 2026 09:43
KUHP Baru Berlaku 2026: Sekolah hingga Panti Asuhan Jadi Lokasi Pidana Kerja Sosial, Efektif atau Sekadar Solusi Tambal Sulam?
JAKARTA — Pemerintah bersiap menerapkan Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP) baru mulai 2026. Salah satu kebijakan yang diklaim progresif adalah ...
News05 Januari 2026 08:59
BPBD Kota Selamatkan 13 Warga Makassar Terjebak di Air Terjun Saat Wisata Alam
MAKASSAR –Hujan deras yang mengguyur kawasan hulu Sungai Jeneberang berubah menjadi ancaman dalam hitungan menit. Air bah datang tiba-tiba, memutus ...