Lintas Terkini

Lakalantas Di Pinrang Renggut Satu Korban Jiwa

Kondisi mobil truk yang terlibat Laka Lantas di Pinrang

PINRANG – Kecelakaan beruntun yang melibatkan sebuah sepeda motor jenis Yamaha Byson bernomor Polisi DP 2319 CK dengan sebuah mobil yang belum diketahui identitasnya bersama sebuah truk bernomor polisi DP 8903 AB terjadi di jalan poros Pinrang – Parepare, tepatnya di kampung Lappa-lappae, Kelurahan Tellumpanua Kecamatan Suppa Kabupaten Pinrang, Minggu (15/10/2017) sore sekira pukul 15.30 Wita kemarin.

Akibat kejadian tersebut, pengendara sepeda motor yang diketahui bernama Quaiyyum (19), seorang mahasiswa beralamat di jalan Bau Massepe, Kelurahan Penrang Kecamatan Watang Sawitto Kabupaten Pinrang, meninggal dunia setelah sempat dilarikan ke Puskesmas Suppa Pinrang.

Informasi yang dihimpun lintasteekini dari beberapa saksi mata di lokasi kejadian (TKP), kronologis kecelakaan itu berawal saat sepeda motor yang dikendarai korban yang bergerak dari arah Pinrang menuju Parepare menabrak dari belakang sebuah mobil di depannya yang belum diketahui identitasnya.

Akibatnya, korban terpental ke sisi bahu jalan lainnya dan akhirnya terlindas mobil truk yang bergerak dari arah berlawanan yang dikemudikan Muhammad Ali (38), warga Kecamatan Mattiro Sompe Kabupaten Pinrang.

Kasat Lantas Polres Pinrang, AKP Mahrus Ibrahim yang dikonfirmasi lintasterkini.com, Senin (16/10/2017), membenarkan adanya Laka Lantas yang merenggut korban jiwa tersebut.

“Saat ini, kasusnya sudah ditangani Unil Laka SatLantas Polres Pinrang untuk diproses lebih lanjut,” singkat Mahrus. (*)

 

 

 

Exit mobile version