Logo Lintasterkini

Di Kantor Kecamatan, Pj Walikota Makassar Ingatkan Selalu Jaga Protokol Kesehatan

Muh Syukri
Muh Syukri

Senin, 16 November 2020 23:57

Di Kantor Kecamatan, Pj Walikota Makassar Ingatkan Selalu Jaga Protokol Kesehatan

MAKASSAR – Penjabat Walikota Makassar Prof. Rudy kembali melakukan kunjungan kerja di beberapa kecamatan di Kota Makassar. Salah satunya adalah di kecamatan Tallo, belum lama ini.

Tiba di kantor kecamatan Prof Rudy Djamaluddin disambut camat Tallo Camat Tallo, Zainal A.Takko, beserta unsur tripika kecamatan Di tempat ini,  Prof Rudy bergegas menuju ke ruang pelayanan dan berdialog langsung dengan salah satu staf pelayanan untuk memastikan pelayanan kepada warga yang datang mengurus surat kependudukan dan surat keterangan lainnya supaya diperhatikan dan dilayani dengan baik.

Tidak lupa pula, Rudy mengingatkan petugas untuk selalu menaati dan menjaga protokol kesehatan agar terhindar dari Covid-19. Sebab, kata dia, dengan mengikuti protokol kesehatan, dapat membuat pandemi segera berakhir.

Usai bersilaturahim di kecamatan Tallo Prof Rudy melanjutkan kunjungannya ke kecamatan Tamalanrea. Sama halnya di kecamatan Tallo Prof. Rudy disambut camat Tamalanrea Kaharuddin Bakti juga langsung memasuki ruang pelayanan kantor camat tamalanrea.

Prof Rudy menjelaskan bahwa kunjungan kekecamatan kecamatan sudah di agendakan sejak dirinya dilantik menjadi penjabat walikota.

“Berhubung pada saat itu pandemi Covid 19 tingkat penyebarannya tinggi di Makassar, sehingga kita fokuskan melaksanakan edukasi protokol kesehatan, makanya baru kali ini kita berkesempatan mengunjungi kecamatan kecamatan,” ucap Rudy.

Selain membahas penanganan Covid 19 dari zona merah ke zona oranye Prof Rudy memaparkan prospek kota Makasar sebagai kota besar dikawasan Indonesia timur

Potensi kota makassar sebagai kota besar dan pintu gerbang indonesia timur, apabila dikelola dengan baik, tentunya menjadi daya tarik investor untuk datang menanamkan investasinya disini,” terang Prof Rudy. (*)

Penulis : Azho

 Komentar

 Terbaru

Nasional30 November 2024 15:56
Wamendikdasmen Dorong Sistem Pendidikan untuk Pemerataan Kesejahteraan dan Keadilan
KUDUS – Dalam rangkaian kunjungan kerjanya di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, Wakil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Wamendikdasmen), Fajar Riza...
News30 November 2024 15:51
Ketapang, Bappelitbangda, dan Disdik Sulsel Raih Penghargaan BI
MAKASSAR – Sebanyak tiga Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemprov Sulsel, masing masing; Dinas Ketahanan Pangan (Ketapang) Badan Perenc...
News30 November 2024 12:43
Bank Indonesia Gelar Pertemuan Tahunan 2024 dengan Tema Penguatan Stabilitas dan Transformasi Ekonomi Nasional
MAKASSAR – Bank Indonesia (BI) menggelar Pertemuan Tahunan Bank Indonesia (PTBI) 2024 di Jakarta pada Jumat, 29 November 2024. Acara ini mengang...
Ekonomi & Bisnis30 November 2024 07:40
Rayakan HUT ke-129, BRI Tawarkan Progam Special BRIguna, Suku Bunga Mulai dari 8,129% dan Diskon biaya Provisi 50%
JAKARTA – Dalam rangka memperingati hari jadi yang ke-129 yang jatuh pada 16 Desember 2024, PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk mempersembah...