Logo Lintasterkini

Kasus Produksi Uang Palsu di UIN Alauddin Terbongkar, Pihak Kampus Malu Besar

Muh Syukri
Muh Syukri

Senin, 16 Desember 2024 19:26

Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Prof. Muhammad Khalifa Mustami memberikan penjelasan soal pengungkapan ung palsu di UIN Alauddin
Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Prof. Muhammad Khalifa Mustami memberikan penjelasan soal pengungkapan ung palsu di UIN Alauddin

GOWA – Universitas Islam Negeri (UIN) Alauddin Makassar menghadapi sorotan tajam setelah kasus produksi dan peredaran uang palsu di lingkungan kampus terungkap. Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Prof. Muhammad Khalifa Mustami, mengungkapkan rasa malu dan kekecewaan yang mendalam atas kejadian tersebut.

“Tidak ada orang yang mau nama baik kampusnya tercoreng. Kami semua merasa sangat malu terkait hal ini,” ujar Prof. Khalifa kepada wartawan, Senin (16/12/2024).

Prof. Khalifa menegaskan bahwa pihak universitas, termasuk rektor dan pimpinan kampus, akan mengambil tindakan tegas terhadap pegawai yang terlibat dalam tindak pidana tersebut.

“Rektor dan seluruh pimpinan akan bertindak tegas terhadap oknum yang terlibat,” katanya.

Namun demikian, ia menekankan bahwa penyelesaian kasus ini sepenuhnya menjadi ranah kepolisian. Pihak kampus tidak akan mencampuri proses hukum yang tengah berlangsung.

“Kami menunggu mekanisme hukum yang sedang berjalan. Itu sudah menjadi tugas dan kewenangan kepolisian,” ujarnya.

Prof. Khalifa juga memastikan bahwa kasus tersebut tidak ada kaitannya dengan kebijakan kampus maupun rektorat. “Saya tegaskan, isu yang beredar terkait pembuatan uang palsu ini bukan bagian dari kebijakan atau tindakan pihak UIN Alauddin,” jelasnya.

Sementara itu, Kepala Seksi Hubungan Masyarakat Polres Gowa, Inspektur Satu Kusman Jaya Kuling, membenarkan bahwa pihak kepolisian telah mengamankan pelaku serta barang bukti dalam kasus ini.

“Pelaku sudah ditangkap, barang bukti juga diamankan. Namun, kami belum bisa mengungkap detail jumlah pelaku maupun barang bukti karena kasus ini masih dalam pengembangan,” ujar Kuling.

Polres Gowa menyatakan bahwa pihaknya masih mendalami kasus ini melalui Satreskrim untuk mengungkap jaringan yang lebih luas. “Kami mohon rekan-rekan bersabar karena pengungkapan kasus ini membutuhkan waktu,” tambahnya. (*)

 Komentar

 Terbaru

News19 Januari 2025 00:11
Fraksi Mulia DPRD Makassar Minta Pemkot Tunda Lelang Kegiatan Fisik 2025
MAKASSAR – Anggota DPRD Kota Makassar dari Fraksi Mulia mengimbau seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) di lingkungan Pemerintah Kota Makassa...
Nasional18 Januari 2025 19:23
Mabes TNI Gelar Upacara 17-an Bulan Januari: Panglima TNI Tekankan Kesiapan Hadapi Tantangan 2025
JAKARTA – Markas Besar Tentara Nasional Indonesia (Mabes TNI) menggelar Upacara Bendera 17-an bulan Januari Tahun 2025, Upacara Bendera ini dipi...
Tokoh18 Januari 2025 17:16
Siapa Irjen Pol Yuda Gustawan? Sosok Hebat di Balik Jabatan Baru Wakabaintelkam Polri Pengganti Irjen Pol Merdisyam
Irjen Polisi Yuda Gustawan, S.H., S.I.K., M.H. resmi diangkat sebagai Wakil Kepala Badan Intelijen dan Keamanan Polri (Wakabaintelkam Polri)....
News18 Januari 2025 16:11
Haka Auto-Voltron Resmikan SPKLU DC Charging CCS 2 60 kW di Haka Karebosi Makassar
MAKASSAR– Komitmen aktif Haka Auto untuk mendukung pertumbuhan ekosistem kendaraan listrik di Indonesia kembali direalisasikan Jumat 17 Januari 2025...