Lintas Terkini

Akibat Bendungan Jebol, Poros Makassar-Pangkep Terancam Lumpuh

PANGKEP – Kondisi banjir akibat jebolnya bendungan Tabo-tabo, Kecamatan Bungoro, Pangkep semakin parah. Hingga malam Pukul 00:20 Wita, banjir bukannya surut malah semaki meluas serta debit semakin tinggi.

Selain itu ruas jalan poros Makassar Pangkep tepatnya di wilayah ruko Palampang, kelurahan Mappasaile, kecamatan Pangkejene dan toko Cahaya Ujung juga terancam lumpuh akibat air yang terus naik kebadan jalan. Saat ini ketinggian air mencapai 40 cm.

Beberapa pengendara roda dua yang nekat melintas terpaksa harus mendorong kendaraan mereka karena kemasukan air.

Bendungan Tabo-tabo Kecamatan Bungoro, Pangkep kembali jebol siang tadi. Bagian Sayap kiri bendung Tabo-tabo jebol dengan tinggi 3 meter dan lebar 20 meter. Akibat jebolnya bendungan Tabo-tabo air sungai Pangkajene meluap dan menggenangi sejumlah wilayah sepanjang sungai. (rs)

Exit mobile version