Logo Lintasterkini

Panwaslu Gowa Warning Panpel Dizkir Akbar tak Bermuatan Politik

Abdul Gaffar Mattola
Abdul Gaffar Mattola

Sabtu, 17 Februari 2018 16:32

Dzikir akbar setahun kepemimpinan Bupati dan Wakil Bupati Gowa, Adnan Purichta IYL-Abd Rauf Malagani yang digelar tahun 2017.
Dzikir akbar setahun kepemimpinan Bupati dan Wakil Bupati Gowa, Adnan Purichta IYL-Abd Rauf Malagani yang digelar tahun 2017.

GOWA – Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kabupaten Gowa memberi warning (mengingatkan) kepada panitia pelaksana (panpel) dzikir akbar yang akan digelar oleh Bupati dan Wakil Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan Yasin Limpo-Abdul Rauf Malagani. Gelar dzikir akbar tersebut diselenggarakan dalam rangka 2 tahun kepemimpinan Adnan-Rauf.

Panwaslu Kabupaten Gowa mewarning panpel kegiatan tersebut agar tidak memuat konten dan muatan politik yang dapat menguntungkan atau merugikan pasangan calon (paslon) Gubernur Sulsel. Hal itu ditegaskan Ketua Panwaslu Gowa, Suherli, Sabtu (17/2/2018).

Suherli menjelaskan, adanya himbauan berkaitan dengan kegiatan dzikir akbar yang akan dilaksakana oleh Bupati dan Wakil Bupati Gowa dalam rangka 2 tahun kepemimpinannya di Istana Tamalate Kawasan Museum Balla Lompoa, tanggal 17 Februari 2018, pukul 17.30 Wita.

“Kami himbau kepada panitia pelaksana agar dalam pelaksanaan kegiatan memperhatikan konten dan muatan acaranya agar tidak ada yang mengarah kepada kegiatan yang menguntungkan dan merugikan salah satu pasangan calon Gubernur Sulsel, apalagi kegiatan tersebut difasilitasi milik Pemda yakni di Istana Tamalate,” katanya.

Menurut Suherli, hal ini sesuai dengan surat himbauan yang telah disampaikan jauh hari sebelumnya, dimana Bupati dan pejabat daerah dilarang menggunakan program-program yang dapat menguntungkan dan merugikan pasangan calon sesuai dengan pasal 69 poin H.

“Dalam kampanye dilarang menggunakan anggaran dan fasilitas negara, dalam pasal 71 ayat 1 UU Nomor 10 tahun 2016 tentang larangan bagi pejabat ASN dan Kades melakukan perbuatan yang dapat menguntungkan atau merugikan paslon dalam pilkada,” pungkasnya. (*)

Penulis : Hendra Sahab

 Komentar

 Terbaru

News22 November 2025 21:06
Hari Kesehatan Nasional ke-61 Gubernur Sulsel Apresiasi Pengabdian Tenaga Kesehatan
MAKASSAR  – Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman memimpin Upacara Peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-61 yang mengusung tema â€...
News22 November 2025 20:10
Akad Nikah Fikar & Falih: Momen Sakral yang Menyatukan Dua Keluarga Besar
MAKASSAR — Pernikahan dua keluarga besar tokoh Sulawesi Selatan berlangsung dalam suasana penuh haru dan kebahagiaan. Prosesi akad nikah pasangan Zu...
Ekonomi & Bisnis22 November 2025 02:37
IOH Rayakan Perjalanan ke -58 Tahun, Perkuat Komitmen Hadirkan AI Lebih Inklusif
JAKARTA – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) menandai perjalanan 58 tahun dengan menegaskan transformasi perusahaan menuju AI TechCo y...
Ekonomi & Bisnis22 November 2025 02:31
Resmi Dibuka, Forum Ekonomi Regional 2025 Kabar Grup Sorot Pilar Baru Ekonomi Nasional
MAKASSAR – Forum Ekonomi Regional Indonesia Timur 2025 yang digagas Kabar Group Indonesia resmi dibuka di Ballroom UNHAS Hotel & Convention deng...