Logo Lintasterkini

Sudah Saatnya PAN Mengusung Kader di Pilgub Sulsel

Muh Syukri
Muh Syukri

Minggu, 17 Juli 2016 22:11

Sudah Saatnya PAN Mengusung Kader di Pilgub Sulsel

PINRANG – Meski masih tersisa sekitar dua tahun, momen politik Pilkada maupun Pilgub di Sulawesi Selatan (Sulsel) sudah cukup ramai diperbincangkan seiring dengan ramainya para Bakal Calon (Balon) yang akan ikut berlaga nantinya.

Khusus momen Pilgub, Partai Amanat Nasional (PAN) sudah menggadang-gadang akan mengikutkan kadernya untuk ikut terjun langsung pada momen tersebut, baik dalam kapasitas sebagai Balon Gubernur maupun Wakil Gubernur.

Ini disampaikan salah satu pengurus harian DPW PAN Sulsel, Andi Nasron Hasmar Pais, Minggu (17/7/2016).

“Sudah saatnya PAN mengusung kadernya di Pilgub nanti, dan kader terbaik itu pastilah Bapak Ashabul Kahfi yang juga ketua DPW PAN Sulsel,” ucap Nasron.

Alasannya lanjut Nasron, sudah dua kali Pilgub Sulsel, PAN selalu memenangkan calon yang diusungnya meski itu bukan dari kadernya. Berdasarkan realita inilah, seluruh DPC PAN se-Sulsel sudah menyatakan sikap ubtuk mengusung dan bekerja All Out agar Ashabul bisa ikut berkompetisi.

“PAN Sulsel sudah bekerja dari sekarang. Kami ingin jadi partai pengusung pemenang sekaligus memenangkan kader terbaik kami,” ungkap Nasron, yang namanya juga disebut sebagai salah satu calon kandidat terkuat memimpin DPC PAN Pinrang pada Muscab, 24 Juli 2016 mendatang. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...