Logo Lintasterkini

Kodam Akan Gandeng BNNP Sulsel Tes Urine Rutin Personel

Kepala BNNP Sulsel Silaturahmi ke Pangdam XIV Hasanuddin

Muh Syukri
Muh Syukri

Rabu, 17 Juli 2019 16:41

Kepala BNNP Sulsel Brigjen Pol Drs Idris Kadir SH, Mhum berbincang dengan Pangdam XIV Hasanuddin Mayjen TNI Surawahadi
Kepala BNNP Sulsel Brigjen Pol Drs Idris Kadir SH, Mhum berbincang dengan Pangdam XIV Hasanuddin Mayjen TNI Surawahadi

MAKASSAR – Kepala Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Sulsel Brigjen Pol Drs Idris Kadir SH, MHum melakukan silaturahmi ke Panglima Kodam (Pangdam) XIV Hasanuddin Mayjen TNI Surawahadi, di Makodam Jalan Urip Sumoharjo, Rabu (17/7/2019) siang. Berbagai rencana kerjasama dibahas dalam pertemuan santai di ruang kerja Pangdam tersebut.

Kepala BNNP Sulsel Brigjen Pol Drs Idris Kadir SH, MHum mengatakan, kedatangannya ke Kodam untuk bertemu Pangdam XIV Hasanuddin Mayjen TNI Surawahadi merupakan silaturahmi biasa yang memang sudah lama diagendakan. Ia mengaku baru bisa berbincang secara resmi melalui kunjungan tersebut.

“Berbagai hal yang kami bahas termasuk sinergitas antara BNNP Sulsel dengan Kodam XIV Hasanuddin,” ujar mantan Direskrim Polda Sulsel tersebut.

Jendral bintang satu ini juga mengajak Pangdam selaku pimpinan tertinggi di Kodam XIV Hasanuddin untuk bahu membahu memberantas peredaran narkotika di Sulsel. Caranya, kata dia, melalui program Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN).

“Minimal Kodam secara rutin melakukan tes urine ke anggotanya untuk mencegah adanya oknum yang menyalahgunakan narkotika,” tambahnya.

Adapun harapan Kepala BNNP Sulsel yakni agar sinergitas antara BNNP Sulsel dengan Kodam XIV Hasanuddin akan dipertahankan dan ditingkatkan.

Sementara itu, Pangdam XIV Hasanuddin Mayjen TNI Surawahadi menyambut baik kunjungan silaturahmi Kepala BNNP Sulsel Brigjen Pol Drs Idris Kadir SH, MHum tersebut. Orang nomor satu di Kodam XIV Hasanuddin ini mengaku komitmen dalam mencegah dan memberantas peredaran narkoba di jajarannya dan Sulsel pada umumnya.

“Kami bahkan rutin melaksanakan tes urine ke anggota dan melakukan penyuluhan bahaya penyalahgunaan narkoba. Ke depannya, kami akan ajak BNNP Sulsel untuk turut serta melakukan tes ke anggota,” ujarnya saat berbincang dengan Kepala BNNP Sulsel. (*)

Penulis : Renaldi

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...