MAKASSAR – Tokoh nasional sepakbola Indonesia, Andi Darussalam Tabusalla, meninggal dunia. Almarhum meninggal dunia karena komplikasi penyakit di Rumah Sakit Wahidin Sudirohusodo, Makassar, pada Senin (16/8/2021) malam.
Ucapan duka pun mengalir kepada mantan manajer Timnas PSSI itu, mulai dari publik sepakbola, pejabat pemerintah hingga para sahabat yang sangat mengenal kiprah sosok almarhum semasa hidupnya.
Salah satunya datang dari Rektor Universitas Negeri Makassar (UNM), Prof. Dr. Ir. Husain Syam, M.TP, IPU, ASEAN Eng, saat datang melayat ke rumah almarhum di Jalan Letjen Hertasning.
“Beliau adalah bagian penting dalam sejarah perjalanan sepakbola Indonesia. Semoga almarhum diberikan tempat terbaik disisi-Nya, diterima semua amal, dan ibadahnya serta diampuni segala dosanya,” ujarnya.
Menurut Prof Husain Syam, sosok Andi Darussalam adalah tipe orang yang sangat peka serta mudah berteman dengan siapa saja.
Terbukti, Andi Darussalam punya banyak teman mulai dari berbagai kalangan utamanya mereka yang berkiprah di sepakbola, bahkan sejumlah tokoh-tokoh politik.(*)