Lintas Terkini

Personil Korem 142 Tatag Ikut Sukseskan Lomba Tembak Porprov III Sulbar

Pertandingan Cabor Menembak di Porprov III Sulbar

MAJENE — Sejumlah personil jajaran Korem 142/Tatag dari Kodim 1401/Majene, Kodim 1402/Polman dan Kodim 1418/Mamuju, ikut mensukseskan Cabang Olahraga (Cabor) Menembak di event Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) III Sulawesi Barat (Sulbar) yang dilaksanakan di Kabupaten Majene. Mereka hadir sebagai
atlet Cabor Menembak mewakili daerah tugasnya masing-masing.

“Di Porprov kali ini, pesertanya dari empat Kabupaten yakni Polman, Majene, Mamuju dan Mamuju Tengah. Dua Kabupaten yang absen yaitu Mamasa dan Mamuju Utara. Adapun kategori yang dilombakan hanya dua yaitu menembak menggunakan laras
panjang dan pistol,” ungkap Tekhnical Delegate Cabor Menembak Porprov III Sulbar, Brigpol Amirullah kepada awak media, Sabtu (17/11/2018).

Amirullah mengatakan, selaku Tekhnical Delegate, dirinya mengucapkan terima kasih kepada seluruh kontingen Cabor Menembak karena telah memperlihatkan disiplin yang tinggi dengan mengikuti seluruh aturan yang telah disepakati bersama. (*)

Exit mobile version