Logo Lintasterkini

Petugas Satlantas Parepare Dibantu Warga Evakuasi Pohon Tumbang

Abdul Gaffar Mattola
Abdul Gaffar Mattola

Minggu, 17 Desember 2017 18:52

Petugas Satlantas Polres Parepare mengevakuasi pohon tumbang bersama warga.
Petugas Satlantas Polres Parepare mengevakuasi pohon tumbang bersama warga.

PAREPARE – Hujan deras diiringi angin kencang yang melanda Kota Parepare, Sabtu (16/12/2017) menyebabkan beberapa pohon tumbang pada beberapa ruas jalan di Kota Parepare. Mendapat informasi tersebut, Kasat Lantas Pokres Parepare, AKP Andi Surya Ali segera memerintahkan personil jajarannya untuk segera mengevakuasi pohon-pohon tumbang itu, agar arus lalu lintas di ruas jalan tersebut bisa kembali lancar.

“Mendapat informasi tersebut, beberapa personil langsung saya perintahkan untuk terjun melakukan evakuasi agar pohon tumbang itu tidak mengganggu kenyamanan pengguna jalan,” ungkap Kasat Lantas Polres Parepare, AKP Andi Surya Ali kepada lintasterkini.com, Minggu (17/12/2017).

Surya menambahkan, berkat kesigapan anggotanya dengan dibantu warga sekitar lokasi, akhirnya permasalahan pohon tumbang itu cepat teratasi. Setelah pohon tumbang disingkirkan, arus lalu lintas di ruas jalan itu menjadi lancar kembali.

Dari pantauan lintasterkini.com, pohon besar yang tumbang dan sempat mengganggu aktifitas penggunaa jalan di Kota Parepare terdapat di jalan Langsat dan Agussalim. Namun semuanya bisa teratasi dan terkendali dengan cepat berjat kesigapan petugas Satlantas Polres Parepare bersama warga setempat. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...