Logo Lintasterkini

Kasus Aktif COVID-19 di Sulsel dan 5 Provinsi Lainnya Meningkat

Abdul Gaffar Mattola
Abdul Gaffar Mattola

Kamis, 17 Desember 2020 12:32

Juru Bicara Satgas Penanganan COVID-19 Prof Wiku Adisasmito memberi keterangan pers di Istana Kepresidenan Jakarta, Selasa (15/12/2020).
Juru Bicara Satgas Penanganan COVID-19 Prof Wiku Adisasmito memberi keterangan pers di Istana Kepresidenan Jakarta, Selasa (15/12/2020).

JAKARTA — Perkembangan tren kasus aktif pada 13 provinsi prioritas, per 13 Desember 2020, terdapat 6 provinsi mengalami peningkatan kasus aktif COVID-19 dari minggu ke minggu. Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel), serta 5 provinsi lainnya yang menunjukkan tren kenaikan kasus aktif pada minggu terakhir yakni DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Bali.

Hal ini sebagaimana disampaikan Juru Bicara Satgas Penanganan COVID-19 Prof Wiku Adisasmito dalam keterangan pers di Istana Kepresidenan Jakarta, Selasa (15/12/2020). Sebaliknya ia mengapresiasi ke-6 provinsi ini yang menunjukkan tren penurunan kasus aktifnya, yakni di Sumatera Utara, Sumatera Barat, Riau, Kalimantan Selatan, Kalimantan Timur dan Papua.

“Bagi provinsi yang mencatatkan penurunan kasus, saya meminta capaian positif ini terus dijaga dan juga ditingkatkan. Selalu pastikan upaya 3T ( testing, tracing dan treatment ) dapat dilakukan dengan baik, sesuai standar. Sehingga yang positif COVID-19 dapat terdeteksi lebih dini dan segera mendapatkan layanan kesehatan. Dengan demikian pasien COVID-19 dapat sembuh,” ujarnya.

Bagi provinsi lain yang mencatatkan peningkatan kasus aktif, Wiku meminta upaya 3T harus dievaluasi. Segera petakan permasalahan yang terjadi dan segera koordinasikan satgas di pusat jika terdapat kendala.

Ia mengingatkan kembali, keberhasilan penanganan kasus aktif di daerah berkontribusi terhadap penanganan pandemi COVID-19 di tingkat nasional. Lalu, jika melihat tren kasus kesembuhan mingguan, masih disayangkan, pasalnya terdapat 6 provinsi yang mengalami tren penurunan kesembuhan dari minggu ke minggu.

Keenamnya yakni DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Sulawesi Selatan, dan Bali. Kemudian, kesembuhan di Papua, Aceh dan Sumatera Barat pada grafiknya terlihat cenderung fluktuatif.

[NEXT]

Sebaliknya, apresiasi diberikan pada Sumatera Utara, Kalimantan Selatan, Riau dan Kalimantan Timur memperlihatkan tren kasus kesembuhan yang meningkat dari minggu ke minggu.

“Sumatera Utara dan Riau, adalah provinsi yang konsisten mengalami peningkatan selama 4 minggu,” katanya.

Ia juga berpesan bagi provinsi yang masih menunjukkan penurunan kasus kesembuhan agar betul-betul meningkatkan pelayanan kesehatan agar kesembuhan meningkat. Pada provinsi mengalami fluktuatif perkembangan kesembuhan, terus melakukan perbaikan pada testing (pemeriksaan), tracing (pelacakan) dan treatment (perawatan) agar kesembuhan meningkat dan tidak mengalami penurunan kesembuhan.

Dtambahkan Wiku, jika melihat tren kasus kematian pada provinsi prioritas, 13 provinsi prioritas cenderung menunjukkan tren penurunan kematian dari Minggu ke minggu. Namun khusus di Aceh, Bali dan Riau, pada minggu terakhir menunjukkan tren kenaikan kasus kematian.

Per 13 Desember 2020, di Aceh angka kematian mencapai 4,11% dari 4,06% per 6 Desember diangka dan Riau 2,29%, dari sebelumnya sebesar 2,26%. Untuk itu ia menghimbau masyarakat untuk segera memeriksakan diri apabila mengalami gejala-gejala COVID-19 atau pernah kontak dengan orang hang positif COVID-19.

“Kami apresiasi provinsi-provinsi yang berhasil menekan angka kematian secara 4 minggu berturut-turut,” ucap dia. (*)

 

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...