Logo Lintasterkini

Heboh, Siswi SMK di Makassar Melahirkan di WC Sekolah

Muh Syukri
Muh Syukri

Kamis, 18 Januari 2018 18:08

Siswi yang melahirkan di WC sekolah
Siswi yang melahirkan di WC sekolah

MAKASSAR – Seorang siswi SMK di Makassar, membuar heboh. Pasalnya siswi berinisial AL (17) itu diketahui melahirkan di WC sekolah, Kamis (18/1/2018) sekira pukul 12.00 wita.

Sang bayi yang dalam keadaan hidup itu sempat disimpan di kantong plastik sebelum akhirnya dibawa ke RS Bhayangkara. Ibu sang bayi yang masih duduk di kelas 3 PM 2 itu juga dibawa ke RS Bhayangkara untuk mendapat perawatan medis.

Informasi yang dihimpun, salah seorang rekannya bernama Alwi (17) kelas 3 PM 2,  awalnya sementara menelpon di depan kelas dan tiba-tiba mendengar suara dari dalam WC. Saat ia masuk ke dalam WC, Alwi melihat ada sesuatu yang bergerak-gerak di dalam kantong plastik putih.

Saat dibuka ternyata bayi, hingga ia bersama temannya bernama Asri membawa bayi tersebut dengan mengendarai sepeda motor ke RS Bhayangkara.

Sementara ibu dari bayi berkelamin perempuan itu juga sudah dibawa oleh salah seorang guru ke RS Bhayangkara. Saat ini ibu sang bayi belum bisa diambil keterangannya karena masih dalam penanganan medis RS Bhayangkara.

Sementara itu, salah seorang guru yang coba dikonfirmasi membenarkan adanya siswi yang melahirkan di WC sekolah. Bahkan, guru perempuan yang enggan menyebut namanya ini mengaku mengantar sendiri siswi ini ke rumah sakit. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...