WAJO – Sikap peduli dan empati ditunjukkan personel Satuan Lalu Lintas (SatLantas) Polres Wajo saat bertugas. Hal itu terlihat, saat personel SatlLantas Polres Wajo mendapati sebuah truk yang lagi tertimpa musibah pecah ban di pinggir jalan, Minggu (18/3/2018) pagi.
Dengan spontan, personel tersebut singgah dan langsung ambil bagian membantu pengendara truk dalam mengganti ban.
“Itu sudah menjadi bagian dari tugas kami sebagai anggota Polri. Sebagai Pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat, saya sudah tekankan kepada personel SatLantas Polres Wajo agar senatiasa mengedepankan pelayanan, khususnya dalam hal membantu warga atau pengendara daat berpartroli di lapangan,” ungkap Kasat Lantas Polres Wajo, AKP Muhammad Thamrin saat dihubungi lintasterkini.com, Minggu (18/3/2018) siang.
Baca Juga :
Thamrin berharap, apa yang ditunjukkan anggota jajarannya saat bertugas di lapangan seperti ini dilakukan dengan ikhlas dan penuh rasa tanggung jawab sebagai anggota Polri.
“Mudah-mudahan apa yang dilakukan personel lapangan saya ini bernilai Ibadah dihadapan Allah SWT,” tutupnya. (*)
Komentar