Logo Lintasterkini

Begini Aksi Peduli Sosial Personel SatLantas Polres Wajo Saat Bertugas

Muh Syukri
Muh Syukri

Minggu, 18 Maret 2018 21:50

Personel SatLantas Polres Wajo saat membantu pengendara truk yang bannya pecah sewaktu berpatroli
Personel SatLantas Polres Wajo saat membantu pengendara truk yang bannya pecah sewaktu berpatroli

WAJO – Sikap peduli dan empati ditunjukkan personel Satuan Lalu Lintas (SatLantas) Polres Wajo saat bertugas. Hal itu terlihat, saat personel SatlLantas Polres Wajo mendapati sebuah truk yang lagi tertimpa musibah pecah ban di pinggir jalan, Minggu (18/3/2018) pagi.

Dengan spontan, personel tersebut singgah dan langsung ambil bagian membantu pengendara truk dalam mengganti ban.

“Itu sudah menjadi bagian dari tugas kami sebagai anggota Polri. Sebagai Pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat, saya sudah tekankan kepada personel SatLantas Polres Wajo agar senatiasa mengedepankan pelayanan, khususnya dalam hal membantu warga atau pengendara daat berpartroli di lapangan,” ungkap Kasat Lantas Polres Wajo, AKP Muhammad Thamrin saat dihubungi lintasterkini.com, Minggu (18/3/2018) siang.

Thamrin berharap, apa yang ditunjukkan anggota jajarannya saat bertugas di lapangan seperti ini dilakukan dengan ikhlas dan penuh rasa tanggung jawab sebagai anggota Polri.

“Mudah-mudahan apa yang dilakukan personel lapangan saya ini bernilai Ibadah dihadapan Allah SWT,” tutupnya. (*)

Penulis : Aroelk

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...