MAKASSAR – Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Makassar merencanakan revitalisasi anjungan pantai Losari di tahun 2021 ini.
Anggaran yang disetujui DPRD Makassar kurang lebih Rp19 miliar. Hanya saja, rencana itu belum ditender.
Bahkan, kata Kepala Seksi Pemeliharaan Prasarana Umum DPU Makassar, Suhair, desain perencanaannya juga belum di perhadapkan ke wali kota Makassar.
Baca Juga :
Sebab, saat revitalisasi itu dibahas, Danny Pomanto belum menjabat.
“Iye belum (disampaikan ke wali kota),” kata Awi sapaan akrabnya, baru-baru ini.
Dia juga bilang, Bidang Teknis Perencanaan kembali akan melakukan revisi desain. Yang sebelumnya sudah dirancang.
“Belum ada info,” tutur Awi saat ditanya apa saja desain yang direvisi.
Dengan begitu, sudah bisa dipastikan jika rencana revitalisasi ini mulur.
Awi sebelumnya menyebut, jika Dinas PU di tahun 2020 lalu sudah merencanakannya. Tetapi tertunda.
“Dari 2020 direncanakan dibahas di 2019. Tetapi covid, tidak sempat jalan. Tendernya tidak cukup waktu juga,” akunya beberapa waktu lalu.
Sesuai desain awal, anggaran yang disiapkan nantinya akan membangun pagar anjungan. Pagar besi saat ini akan dibongkar. Akan diubah menjadi model taman.
“Dari rencananha, nanti di pelataran anjungan tidak ada lagi parkiran. Rencananya, parkiran dipindahkan ke CPI. Kendaraan diparkir di sana. Dari CPI, itu bisa menggunakan bus pariwisata,” paparnya.
Tidak hanya itu, anggaran Rp19 miliar tersebut, juga akan digunakan untuk mengganti lantai anjungan yang sudah rusak.
“Pelataran akan dicor (beton) dan andesip (batu alam). Paving block yang digunakan saat ini akan diganti,” terang Awi. (*)
Komentar