Logo Lintasterkini

Riri Chester Rilis Video Klip Baru Berjudul Teman Baikmu

Andi
Andi

Jumat, 18 Juni 2021 18:36

Riri Chester Rilis Video Klip Baru Berjudul Teman Baikmu

MAKASSAR — Makassar boleh berbangga karena selalu melahirkan musisi-musisi berbakat. Kali ini ada Riri Chester yang juga turut meramaikan deretan tangga lagu musik Indonesia di berbagai plat form digital.

Riri Chester melalui pesan WhatsApp pribadinya mengatakan dirinya telah merilis video klip dengan judul “Teman Baikmu” salah satu lagu di album Langit ke Tujuh dengan nuansa dan tema disajikan lebih baru.

“Alhamdulillah video klip ini telah rampung dengan genre yang bernuansa lebih rock and roll, lebih easy listening, dan lebih fresh,” ujarnya.

Lanjut dikatakan Riri untuk penggarapan video klip tersebut dikerjakan di Bulukumba tepatnya di Pantai Bira, di Center Point Of Indonesia (CPI) Makassar sendiri dengan tema nuansa rock and roll, pastinya lebih santai untuk dinonton.

“Kedepannya kita akan menyelesaikan satu project video klip temanya lebih dark dan abstrak, selain itu juga fokus penggarapan audio untuk album ke dua saya tentunya,” ungkapnya.

Ia berharap lewat karya-karyanya di album pertamanya bisa sukses dan selanjutnya bisa bikin sesuatu yang lebih menarik lagi, dan bisa menghibur para pencinta musik Indonesia.

“Saya juga tak lupa mengucapkan terima kasi kepada semua pihak dan teman-teman saya yang telah membantu selama dua minggu proses pembuatan video klip ‘Teman Baikmu’ ini,” pungkas Riri.(*)

Penulis : Azho

 Komentar

 Terbaru

News12 Juli 2025 12:44
Momentum Harkopnas Ke-78, Wabup Pinrang Launching Koperasi Merah Putih
PINRANG — Wakil Bupati (Wabup) Pinrang, Sudirman Bungi memimpin langsung upacara peringatan Hari Koperasi Nasional (Harkopnas) ke-78 Tahun 2025 yang...
Hukum & Kriminal12 Juli 2025 12:10
Kejari Pinrang Selidiki Dugaan Tambang Ilegal Yang Beroperasi Tanpa Izin
PINRANG — Kejaksaan Negeri (Kejari) Pinrang melalui Seksi Pidana Khusus (Pidsus) menelusuri aktivitas tambang di wilayah Kabupaten Pinrang iyang...
News12 Juli 2025 10:57
Belum Nikmati Listrik Negara, Warga Kepulauan Pangkep Tunggu Supersun
PANGKEP– Empat kecamatan di wilayah kepulauan Kabupaten Pangkep hingga kini masih belum menikmati penerangan listrik negara yang memadai. Warga ...
News12 Juli 2025 01:24
Hotel Cahaya Berkah di Pangkep Kini Hadir dengan Bangunan Dua Lantai, Fasilitas Lengkap Sama Seperti di Lantai Satu
PANGKEP — Hotel Cahaya Berkah yang terletak di jalan Andi maruddani Kabupaten Pangkep kini tampil lebih megah dengan pembangunan bangunan dua lantai...