Logo Lintasterkini

Anthony Sinisuka Ginting Jadi Juara Singapore Open 2022

Muh Syukri
Muh Syukri

Senin, 18 Juli 2022 08:40

Anthony Sinisuka Ginting
Anthony Sinisuka Ginting

JAKARTA – Anthony Sinisuka Ginting, menjadi juara Singapore Open 2022. Ia mengalahkan Kodai Naraoka (Jepang) dengan kemenangan 23-21, 21-17 dalam pertandingan di Singapore Indoor Stadium, Minggu (17/7/2022).

Keberhasilan di Singapore Open 2022 menjadi salah satu momen terbaik atlet yang akrab disapa Ginting tersebut. Ginting pada akhirnya mampu kembali ke podium juara usai terakhir kali menjadi kampiun 2,5 tahun lalu atau tepatnya di Indonesia Masters bulan Januari 2020.

“Pertama-tama saya mengucap syukur puji Tuhan Yesus Kristus bisa memenangi Singapore Open pada minggu ini dan tahun ini. Pastinya sangat senang,” ucap Ginting dikutip dari Kompas.com.

“Kemenangan ini juga pastinya menjadi salah satu momen terbaik karena beberapa bulan terakhir, mungkin dari akhir tahun sampai terakhir sebelum Thomas Cup memang dari performa dan hasil pertandingan saya kurang bagus,” kata dia, dilansir dari PBSI.

Ginting juga mengungkapkan bahwa kemenangannya di Singapore Open 2022 bentuk dari kerja keras semua pihak. “Saya bersyukur dengan segala kerja keras dan juga kepercayaan dari pelatih, PBSI, dan teman-teman serta keluarga juga yang terus mendukung, sampai akhirnya, puji Tuhan, saya bisa juara,” ucap peraih medali perunggu Olimpiade Tokyo 2020 ini.

“Pastinya, kemenangan ini sebagai hadiah buat semuanya,” ujar Ginting menambahkan. Pemain peringkat 6 dunia tersebut juga megucapkan terima kasih kepada publik Singapore Indoor Stadium yang setia mendukung. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...