JAKARTA – Nama besar Jusuf Kalla (JK) tidak pernah absen dari hasil berbagai survey tentang bakal capres. Sejumlah politisi juga menilai mantan Wapres RI itu layak dicapreskan. Tapi sejauh ini belum ada parpol yang sudah secara terbuka memastikan akan mengusungnya dalam Pilpres 2014.
“Itu dari dulu juga banyak yang mengusung Pak JK. Memang informasinya beliau diusung, tidak hanya satu-dua-tiga partai, tapi lebih. Cuma kenyataannya tidak ada yang mendeklarasikan,” kata Ketua DPP Golkar, Hadjriyanto Y Thohari, di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (18/12/2012).
Menurut Hadjri, Golkar tak akan menanggapi isu-isu pengusungan JK oleh partai lain. Lain halnya jika sudah ada deklarasi, Golkar baru akan menyiapkan langkah untuk bersaing dengan JK.
“Maka yang sangat penting itu deklarasi. Kalau masih bicara-bicara, sedang dilirik-lirik, dipantau perkembangannya, Golkar belum akan menanggapi,” ujarnya.
JK memang menjadi salah satu ‘komoditi’ panas dalam bursa Pilpres 2014. Namanya kerap dikait-kaitkan dengan beberapa parpol. Yang terbaru, JK menjalin hubungan intens dengan Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri.
Namun hingga saat ini memang belum ada parpol yang secara resmi mendeklarasikan dukungan kepada JK. Golkar juga adem ayem saja menanggapi kemungkinan menyeberangnya JK ke partai lain.
(dtc)
Komentar