Logo Lintasterkini

Sylvi Dipanggil Bareskrim Polri, Agus : Aroma Politik Terlalu Tinggi

Abdul Gaffar Mattola
Abdul Gaffar Mattola

Kamis, 19 Januari 2017 16:51

Calon Gubernur DKI jakarta, Agus Harimurti Yudhoyono.
Calon Gubernur DKI jakarta, Agus Harimurti Yudhoyono.

LINTASTERKINI.COM – Sylviana Murni akan dipanggil Bareskrim untuk dimintai keterangan terkait dugaan korupsi dana bantuan sosial Pemprov DKI Jakarta di Kwarda Gerakan Pramuka DKI tahun anggaran 2014-2015. Pasangan Sylviana di pilgub DKI 2017, Agus Yudhoyono, mengaku kecewa.

“Iya (kecewa), inilah, memang sangat sayangkan. Ini kok aroma politik terlalu tingi. Ini mencari-cari sesuatu yang tidak ada. Saya meyakini betul. Saya sudah berbicara dengan Mpok Sylvi, tidak ada praktik yang melanggar aturan dan kewenangan,” kata Agus di kawasan Petak Sembilan, Glodok, Jakarta Barat, Kamis (19/1/2017).

Agus mengatakan Sylviana Murni saat menjabat selalu menjalankan tugas sesuai dengan prosedur. Ia menuding ada pihak tertentu yang ingin mendiskreditkannya.

“(Siapa yang mendiskreditkan) tidak mungkin saya ceritakan di sini. Tapi saya tidak terganggu. Termasuk Mpok Sylvi tetap fokus. Bisa dicek, sekarang sedang melaksanakan gerilya lapangan bertemu masyarakat,” ucapnya.

Sebelumnya diberitakan, Sylviana Murni akan dipanggil Bareskrim untuk dimintai keterangan terkait dugaan korupsi dana bantuan sosial Pemprov DKI Jakarta di Kwarda Gerakan Pramuka DKI tahun anggaran 2014-2015. Pemanggilan tersebut akan dilakukan Jumat besok.

“Yang jelas, ini sebagai pihak yang mengetahui informasi berkaitan dengan itu. Ini penggalian keterangan dan informasi,” jelas Kadiv Humas Polri Irjen Boy Rafli Amar di Baharkam Polri, Jalan Trunojoyo, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (19/1/2017).

Untuk kepentingan penyelidikan, Boy meminta Sylviana memberikan seluruh informasi yang ia ketahui dalam pengelolaan dana bantuan sosial tersebut. Namun Boy tidak mau menyebutkan Sylvi dipanggil Bareskrim sebagai mantan Ketua Kwarda atau sebagai Deputi Pariwisata DKI.

Sylviana Murni menjabat Ketua Kwarda Pramuka DKI Jakarta pada Januari 2015, menggantikan Yudhi Suyoto. Pada saat bersamaan, Sylvi juga menjabat posisi lain, yaitu Deputi Gubernur DKI Jakarta Bidang Budaya dan Pariwisata. (*)

(Sumber : detik.com)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...