Logo Lintasterkini

AMSI Sulsel sedang Jajaki Kerjasama Program CFI Media Coorporation

Muh Syukri
Muh Syukri

Senin, 19 Maret 2018 21:19

Perwakilan CFI Coorporation, Liily berbincang dengan anggota AMSI Sulsel
Perwakilan CFI Coorporation, Liily berbincang dengan anggota AMSI Sulsel

MAKASSAR – Asosiasi Media Siber Indonesia (AMSI) Wilayah Sulawesi Selatan menjajaki kerjasama program CFI Media Coorporation di Makassar, Senin (19/3/2018) siang.

Dalam kunjungannya perwakilan CFI Coorporation Aurélie Ferreira melakukan diskusi terbatas bersama Korwil AMSI Sulawesi, Kalimantan, Maluku dan Papua Upi Asmaradhana, Ketua AMSI Sulsel Herwin Bahar dan pengurus terkait kebutuhan program pengembangan perusahaan media online di Sulsel.

Perwakilan CFI Coorporation yang akrab disapa Liily melakukan inventarisir beragam persoalan perkembangan media-media online di Sulawesi Selatan dan kebutuhan program pengembangan kapasitas industri media-media di daerah. Upi mengatakan jika kehadiran Liily ini tidak hanya sekedar berkunjung tetapi juga berbagi ilmu dn sharing pengalamannya melalui Focus Group Discussion (FGD) bersama sejumlah perwakilan media di Sulsel.

Evaluator Independen Badan Media Perancis ini berbagi ilmu dengan beberapa media yang hadir dan mengangkat tema “Peluang dan tantangan media lokal Makassar”

Kegiatan tersebut merupakan kegiatan non-profit guna membahas kondisi media lokal makassar ditengah perkembangan industri media global.

Melalui program 4M Esia http://www.cfi.fr/fr/projet/4m-asie yang dilaksanakan berfokus pada program pengembangan media dan membutuhkan hasil dari diskusi ini untuk menciptakan evaluasi program agar dapat membuat program pengembangan media yang dapat diimplementasikan di indonesia kedepannya. (*)

Penulis : Slamet

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...