Logo Lintasterkini

Cangkir Kopi di Kantor Ternyata Berpotensi Sebarkan Penyakit

Muh Syukri
Muh Syukri

Senin, 19 September 2016 13:44

ist
ist

MENGGUNAKAN gelas sekali pakai memang tidak ramah lingkungan, tetapi penelitian dari the Department of Soil, Water, and Environmental Science di the University of Arizona mencatat, menggunakan cangkir kopi milik kantor yang Anda gunakan bersama dengan rekan kerja, bisa membuat Anda lebih mudah terserang penyakit.

Para ahli dalam penelitian tersebut sangat setuju bila Anda memutuskan untuk memiliki cangkir sendiri, dicuci sendiri dengan bersih, dan tidak digunakan secara bergantian dengan rekan kerja. Terlebih bila musim flu tiba.

“Koloni kuman bisa hidup di cangkir kantor Anda,” kata Charles Gerba, seorang profesor mikrobiologi lingkungan di University of Arizona.

“Biasanya, bakteri disebarkan melalui spons cuci piring yang memang tidak dibersihkan dengan benar. Apalagi bila cangkir bekas kopi tidak dibersihkan dengan baik, maka bakteri dapat tertinggal.”

Bakteri dapat bertahan hidup di sudut dan celah cangkir selama tiga hari, Gerba mengatakan. Akhirnya, penyakit umum seperti radang tenggorokan atau flu sangat mungkin untuk menyebar dengan cepat.

Jim Osgood, presiden dan CEO dari perusahaan keramik Klean Kanteen, mengatakan, miliki cangkir Anda sendiri dan pilih yang mudah dibersihkan.

Pilihan terbaik ialah cangkir yang terbuat dari bahan stainless. Dan untuk menghindari koloni bakteri dari spons milik kantor, bawalah cangkir Anda pulang setiap malam untuk dibersihkan atau miliki alat pembersih sendiri. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...