MAKASSAR – Menjelang akhir tahun 2022, Kalla Transport & Logistics menggelar acara Family Gathering dengan konsep Business Tour Ice Cream Wall’s yang mengusung tema “One Day With Wall’s Semua Jadi Happy” di Head Office Kalla Logistics pada 18 Desember 2022.
Kegiatan ini dihadiri oleh ratusan karyawan dan keluarga karyawan Kalla Transport & Logistics dengan berbagai kegiatan menarik, diantaranya, bisnis tour ice cream wall’s, lomba yang dapat diikuti oleh anak-anak hingga games dengan hadiah yang sangat menarik.
Dalam acara Family Gathering ini keluarga karyawan dapat mengikuti lomba mewarnai, lomba menggambar, menyusun puzzle, lomba lari kelereng, memasukkan pensil kedalam botol, games telapak kaki tangan, sambung kata, permainan dart, dan lomba makan es krim.
Andi Muhammad Gunawan, selaku CEO Kalla Transport & Logistics mengungkapkan rasa syukur dan terima kasihnya kepada seluruh karyawan yang telah memberikan dedikasinya selama ini untuk perusahaan Kalla Transport & Logistics.
“Alhamdulillah hari ini kita dapat berkumpul bersama, tidak hanya dengan seluruh karyawan tetapi juga dengan keluarga yang kita cintai. Semoga kedepannya kita semakin produktif dan kreatif dalam bekerja dengan adanya dukungan penuh dari keluarga,” ucapnya.
Kalla Transport & Logistics senantiasa berkomitmen untuk menghadirkan pelayanan terbaik untuk pelanggan. Setiap kemajuan dan pencapaian yang telah diraih telah mendorong Kalla Logistics semakin terdepan dan terpercaya sebagai mitra bisnis dalam memberikan solusi logistik yang berkualitas dengan layanan terintegrasi dan inovasi terbarukan.
Bisnis Kalla Logistics awalnya dimulai dari mengelola bisnis distribusi dan warehouse untuk kebutuhan internal Kalla Toyota yang kemudian selanjutnya semakin berkembang dengan mengelola kebutuhan distribusi kendaraan merek Toyota, kendaraan merek selain Toyota, penyimpanan dan distribusi barang-barang sparepart, makanan, pakaian, dan lainnya.
Namun saat ini produk Kalla logistics sudah semakin berkembang yang terbagi dalam berbagai jenis diantaranya, Car Carrier, Towing, Warehouse, Stock Yard, Transporter dan Cold Storage, Trucking, Shipment dan masih banyak lagi.
Salah satu fokus pengembangan Kalla Logistics saat ini adalah bisnis Cold Chain yang memiliki potensi besar untuk berkembang pesat di area Sulawesi, terlebih lagi jumlah penyedia bisnis pengelolaan logistic yang membutuhkan ruang dan suhu yang sesuai masih sedikit sehingga potensi bisnis Cold Chain di wilayah Sulawesi belum secara maksimal dikelola terlebih lagi memiliki kapal sendiri sehingga kualitasnya lebih terjaga, dan pengiriman menjadi lebih cepat, berkualitas, dan lebih fresh.
Customer Cold Storage Kalla Logistics saat ini adalah Unilever Walls untuk mendistribusikan es krim dan ternyata bisnis ini mengalami pertumbuhan yang sangat pesat, awalnya hanya menjangkau enam kabupaten namun dipertengahan tahun ternyata mengalami peningkatan hingga dua kali lipat dan kini menjangkau 11 kabupaten dengan total 2000 outlet, sehingga setiap harinya Kalla Logistics melakukan pengiriman distribusi ke 200 hingga 250 outlet.
Tahun 2021 pencapaian yang didapatkan Kalla Logistics untuk bisnis Cold Chain mencapai 1 sampai 2 milyar rupiah dalam sebulan, namun ditahun 2022 ini telah tembus 4 hingga 5 miliar rupiah perbulan. (*)