Logo Lintasterkini

Wisata Sambil Berkarya? Sambangi Tempat-tempat Ini

Muh Syukri
Muh Syukri

Senin, 20 Januari 2014 14:43

Pengunjung belajar membuat wayang di Stan Museum Wayang dalam kegiatan Kampung Betawi di Kota Tua, Jakarta Barat, Sabtu (16/11/2013).
Pengunjung belajar membuat wayang di Stan Museum Wayang dalam kegiatan Kampung Betawi di Kota Tua, Jakarta Barat, Sabtu (16/11/2013).

JAKARTA - Pelesiran identik dengan jalan-jalan ke pantai, melihat panorama yang indah, atau menikmati makanan lezat. Namun, Indonesia mampu menawarkan lebih. Bagaimana kalau mencoba wisata sambil berkarya.

Ada banyak tempat wisata di Indonesia yang memberikan kesempatan bagi pengunjungnya untuk berkarya atau membuat sesuatu. Umumnya membuat kerajinan tangan seperti batik dan tenun. Bisa juga kelas memasak.

Tentu berkarya saat wisata terkendala waktu yang tak banyak. Tenang saja, banyak tempat yang menawarkan kursus kilat. Uniknya, banyak pula kursus berkaitan dengan budaya dan tradisi setempat. Tertarik? Coba cari tempat-tempat di destinasi Anda yang menawarkan kelas workshop secara kilat.

Museum

Banyak museum di Indonesia yang menawarkan workshop kilat. Sebut saja seperti Museum Wayang di Jakarta yang memiliki kelas workshop membuat wayang janur. Atau, di Museum Puri Lukisan Ubud di Bali mengajarkan kelas membuat banten atau sajen khas umat Hindu di Bali.

Desa Adat dan Desa Wisata

Penduduk di berbagai desa adat atau desa wisata di Indonesia biasanya memiliki keahlian dalam membuat suatu kerajinan. Pengunjung yang datang pun bisa ikut belajar membuat kerajinan tersebut.

Misalnya seperti Kampung Tarung di Sumba Barat, Nusa Tenggara Timur. Di kampung ini, wisatawan bisa melihat cara pembuatan tenun motif Sumba. Tak jarang, wisatawan juga bisa mencoba menenun.
Contoh lainnya Desa Krebet di Yogyakarta. Pengunjung bisa melihat proses pembuatan batik kayu. Wisatawan yang datang juga bisa menginap di homestay yang disediakan di Desa Krebet, terutama untuk wisatawan yang ingin mempelajari cara pembuatan batik kayu.

Sentra Kerajinan

Sentra kerajinan di daerah bisa menjadi tempat belajar pembuatan suatu kerajinan. Anda bisa melihat langsung proses pembuatan, sekaligus sesekali mencoba ikut membuatnya.

Misalnya sentra pembuatan dodol di Garut. Selain bisa melihat cara membuat dodol, Anda bisa ikut membantu mengaduk adonan dodol. Atau, di toko Chocodot, Anda bisa belajar membuat cokelat isi dodol.

Tempat pembuatan batik biasanya juga menyediakan kursus kilat pembuatan batik. Setelah kursus, peserta bisa berbelanja batik. Contohnya adalah sentra batik di Tasikmalaya dan Cirebon.

Sanggar

Beberapa sanggar seni di Indonesia menawarkan pengalaman lebih kepada pengunjung. Tak sekadar melihat penampilan seni, tetapi juga membuat pengunjung berpartisipasi mempelajari kesenian ataupun membuat sesuatu.

Contohnya adalah Sanggar Asmara Bangun di Malang. Di tempat ini, pengunjung bisa menyaksikan pentas Wayang Topeng Malang. Selain itu, pengunjung juga bisa belajar membuat topeng kayu. (kpc)

 Komentar

 Terbaru

Nasional30 November 2024 15:56
Wamendikdasmen Dorong Sistem Pendidikan untuk Pemerataan Kesejahteraan dan Keadilan
KUDUS – Dalam rangkaian kunjungan kerjanya di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, Wakil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Wamendikdasmen), Fajar Riza...
News30 November 2024 15:51
Ketapang, Bappelitbangda, dan Disdik Sulsel Raih Penghargaan BI
MAKASSAR – Sebanyak tiga Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemprov Sulsel, masing masing; Dinas Ketahanan Pangan (Ketapang) Badan Perenc...
News30 November 2024 12:43
Bank Indonesia Gelar Pertemuan Tahunan 2024 dengan Tema Penguatan Stabilitas dan Transformasi Ekonomi Nasional
MAKASSAR – Bank Indonesia (BI) menggelar Pertemuan Tahunan Bank Indonesia (PTBI) 2024 di Jakarta pada Jumat, 29 November 2024. Acara ini mengang...
Ekonomi & Bisnis30 November 2024 07:40
Rayakan HUT ke-129, BRI Tawarkan Progam Special BRIguna, Suku Bunga Mulai dari 8,129% dan Diskon biaya Provisi 50%
JAKARTA – Dalam rangka memperingati hari jadi yang ke-129 yang jatuh pada 16 Desember 2024, PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk mempersembah...