Logo Lintasterkini

Minggu Militer, Personel Korem 141 Tp Laksanakan Senam Senjata Dan Pengjatri

Aroelk Lintas Terkini
Aroelk Lintas Terkini

Rabu, 20 Februari 2019 22:20

Personel Korem 141 Tp Mengikuti Kegiatan Senam Senjata
Personel Korem 141 Tp Mengikuti Kegiatan Senam Senjata

BONE — Selesai melaksanakan Apel Pagi yang dipimpin Kasi Ops Korem 141/Tp, Mayor Inf Apriadi Nijo, personel Korem 141/Tp kemudian mengikuti Minggu Militer, Rabu (20/2/2019). Adapun materi Minggu Militer kali ini diisi dengan kegiatan Senam Senjata yang dibawakan Oleh Bajasrem 141/Tp, Sertu Andi Bambang dan Pengenalan Senjata Ringan (Pengjatri) oleh anggota Denpal, Lettu Cpl Tappi Pakadang dan sertu Dedy.

“Kegiatan Minggu Militer ini bertujuan untuk meningkatkan dan memelihara kemampuan dasar keprajuritan personel Korem 141/Tp,” jelas Kasi Ops Korem 141/Tp, Mayor Inf Apriadi Nijo.

Sementara untuk kegiatan Pengjatri, sebelum masuk ke kegiatan Drill Teknis yang dilaksanakan di lapangan terbuka, terlebih dahulu diawali dengan penyampaian materi oleh Lettu Cpl Tappi Pakadang.

“Sebeluum masuk di kegiatan Drill Teknis, kita awali dengan penyampaian materi agar para anggota mengetahui dan memahami tentang bagian-bagian senjata, dan mampu melaksanakan bongkar pasang senjata dengan benar,” tegas Lettu Cpl Tappi Pakadang. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...