Lintas Terkini

Deng Ical : Pentingnya Data Valid Dalam Pengentasan Kemiskinan

MAKASSAR – Dalam rapat koordinasi penanggulangan kemiskinan yang digelar oleh Bappeda Kota Makassar, Wakil Walikota Makassar, DR Syamsu Rizal MI, mengungkapkan pentingnya memvalidkan data sehingga kebijakan yang diambil dapat tepat sasaran. Untuk itu pemerintah kota Makassar telah berkomitmen untuk menggunakan data yang terintegrasi sebagai basis kebijakan yang digunakan di setiap SKPD.

Selain itu, menurut deng ical penting untuk menemukan strategi yang tepat agar mampu menjadi stimulan untuk peningkatan kesejahteraan masyarakat.

“Diminta kepada bappeda juga untuk menggunakan hak veto jika dilihat terdapat beberapa program SKPD yang belum tepat sasaran. Mengingat bahwa sumber daya yang dimiliki terbatas, sehingga sangat penting untuk memperhatikan tiap program tepat sasaran,” ujarnya

Rakor kali ini juga dihadiri oleh Fahrul Samega dari kementrian kesejahteraan rakyat, dan Jessica Hume, mahasiswa dari universitas Sydney, Australia, yang tengah meneliti terkait penanganan kemiskinan di kota Makassar, yang digelar di Hotel Condotel, Rabu (20/7/2016). (*)

Exit mobile version