MAKASSAR — Ratusan siswa baru kelas VII SMPN 2 Makassar (Spendu) mengikuti kegiatan bela negara, Sabtu (20/7/2019). Kegiatan bela negara ini dimaksudkan untuk menumbuhkan jiwa Nasionalisme dan mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) terhadap ancaman dari dalam dan luar.
Hal itu ditegaskan pembina dari TNI Lantamal VI Makassar, Sertu Indrawan. Menurut dia, bela negara merupakan suatu sikap atau perilaku mencintai Pancasila dan UUD 1945 guna mempertahankan keutuhan NKRI.
“Sebagai warga negara merupakan kewajiban kita untuk mempedomani Pancasila dan mempertahankanNKRI dari berbagai ancaman yang mungkin bisa terjadi,” jelas Indrawan di hadapan ratusan siswa baru di halaman SMPN 2 Makassar.
[NEXT]
Indrawan menyebutkan ronrongan dari dalam itu sendiri misalnya gangguan terorisme dan pemberontak Organisasi Papua Merdeka (OPM) di Papua. Ancaman lain yang perlu diwaspadai siswa sebagai generasi penerus bangsa yakni adanya ancaman narkoba yang bisa merusak masa depan bagi mereka yang terjerumus di dalamnya.
“Kita juga harus mewaspadai ancaman dari luar misalnya pengaruh-pengaruh negatif akibat teknologi informasi yang berkembang pesat melalui internet,” tandasnya.
Selain dibekali materi bela negara, ratusan siswa baru Spendu Makassar juga dilatih baris-berbaris. Latihan baris-berbaris ini dipandu langsung sejumlah anggota pasukan marinir (pasmar) Lantamal VI Makassar. (*)