Logo Lintasterkini

Tuntut Tangkap Geng Motor, Mahasiswa Demo Polrestabes

Muh Syukri
Muh Syukri

Kamis, 20 September 2012 14:18

Massa berdemo di depan Kantor Polrestabes Makassar
Massa berdemo di depan Kantor Polrestabes Makassar

Massa berdemo di depan Kantor Polrestabes Makassar

MAKASSAR – Sebanyak 50 orang mengatasnamakan Lembaga Kemahasiswaan Fakultas Ilmu Keolahragaan berorasi di depan Kantor Polrestabes Makassar, di Jalan Ahmad Yani, Kamis, (20/09/2012). Mereka berdemo menuntut Kapolrestabes Makassar Kombes Pol Erwin Triwanto mengusut tuntas kematian Almarhum Ibrahim Syamsari, yang disebabkan oleh perlakuan genk motor freedom of generation beberapa waktu lalu.

Jendral lapangan Sukmadi Jaya dalam orasinya, mengatakan, kematian tragis almarhum Ibrahim beberapa bulan silam yang meninggalkan luka yang begitu mendalam,sampai hari ini belum tuntas sepenuhnya. Pasalnya dari 10 orang yang ditetapkan sebagai tersangka, masih ada tiga orang pelaku yang juga sebagai dalang dari pembunuhan tersebut berkeliaran di luar sana.

“Mempercepat penangkapan tiga orang tersangka yang masih berstatus DPO sebagai realisasi janji dari pihak kepolisian dan meminta dengan tegas kepada pihak kepolisian untuk memberantas genk motor yang ada di kota Makassar yang meresahkan masyarakat,”ungkapnya.

Para massa berorasi di depan pagar Polrestabes Makassar. Aksi ini dijaga ketat aparat kepolisian. (reza)

 Komentar

 Terbaru

Hukum & Kriminal24 September 2023 22:32
Dijadikan Terdakwa, Perwakilan Investor Berharap Ada Keadilan
MANADO – Pengadilan Negeri (PN) Manado, saat ini tengah memproses sidang kasus dugaan korupsi PT. Air Manado. Di mana, salah satu terdakwanya, J...
News24 September 2023 19:16
Hari Jadi MaRI Yoga Digelar di Bugis Waterpark Adventure
MAKASSAR – Bugis Waterpark Adventure (BWP) ditunjuk sebagai lokasi diselenggarakannya hari ulang tahun (HUT) MaRI Yoga yang keempat. Kegiatan te...
News24 September 2023 19:13
HUT TNI Ke-78, Personil Polres Sidrap Ikut Aksi Donor Darah
SIDRAP – Personil Polres Sidrap Polda Sulsel mengikuti Bakti Sosial donor darah dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Tentara Nasional I...
Kuliner24 September 2023 13:12
Acara Live Cooking di Instagram @thelightmakassar dan @dianfiqhyyy
MAKASSAR – Dalam rangka memberikan pengalaman kuliner yang unik bagi para penggemar masakan, The Light Makassar Hotel menyelenggarakan acara Liv...