Logo Lintasterkini

Video Kasus Pencurian Uang ‘Panaik’ Di Pinrang Viral Di Medsos, Polisi Akui Berujung Damai

Aroelk Lintas Terkini
Aroelk Lintas Terkini

Jumat, 20 September 2024 16:01

Video Kasus Pencurian Uang ‘Panaik’ Di Pinrang Viral Di Medsos, Polisi Akui Berujung Damai

PINRANG — Video yang memperlihatkan seorang perempuan paruh baya tertangkap tangan saat melakukan aksi pencurian uang mahar atau uang ‘Panaik’ di sebuah rumah yang lagi menggelar hajatan pengantin di Desa Wiring Tasi Kecamatan Suppa Kabupaten Pinrang viral di Media Sosial (Medsos).

Video ini viral setelah diunggah di Instagram (IG) dan Facebook (FB) akunedsos Pinrang_Sidrap. Dalam video tersebut, sejumlah warga yang berada di lokasi kejadian (TKP) merasa jengkel dengan tingkah pelaku yang diketahui bernama Santi dikarenakan sikap pelaku yang tidak menunjukkan rasa penyesalan dan merasa bersalah meski telah tertangkap tangan mencuri uang jutaaan rupiah.

Kapolsek Suppa Polres Pnrang, AKP Syzandi Said yang dikonfirmasi lintasterkini.com membenarkan adanya kejadian tersebut.

“Iya, kejadiannya keamein. Modus pelaku berpura pura menjadi tamu hajatan. Entah bgaiamana caranya, pelaku berhasil menggasak uang pemilik hajatan, namun aksinya keburu ketahuan dan tertangkap tangan bersama barang bukti uang yang dicurinya,” ungkap AKP Suzandi via seluleenya, Jum’at (20/9/2024).

Namun kata Suzandi, kasus ini tidak berlanjut ke proses hukum dikarenakan korban atau pemilik uang membatalkan laporannya.

“Berujung damai. Kita lakukan Restoratif Justice (RJ) atas permintaan dari korban pemilik uang. Korban kasihan dan merasa iba dengan kondisi pelaku,” kata Suzandi.

Pelaku kata Kapolsek diketahui bermama Santi, warga Kampung Bola Patapuloe Kelurahan Sipatokkong Kecamatan Watang Sawitto Kabuoaten Pinrang.

“Meski berujung damai, pelaku kita buatkan surat pernyataan yang menyatakan tidak akan mengulangi lagi perbuatannya dan apabila dikemudian hari ada pihak yang merasa keberatan dengan masalah ini, kasus pencurian ini bisa kita buka kembali,” tutupnya. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...