Logo Lintasterkini

Personel Polsek Marbo Sosialisasi Protokol Kesehatan dan Bagikan Masker di Pasar

Muh Syukri
Muh Syukri

Selasa, 20 Oktober 2020 22:02

Personel Polsek Marbo masker ke masyarakat
Personel Polsek Marbo masker ke masyarakat

TAKALAR – Upaya untuk menekan penyebaran Covid-19 terus di lakukan Personel Polsek Marbo Polres Takalar. Mulai dari operasi yustisi yang rutin dilaksanakan, hingga pemantauan di berbagai wilayah untuk memberikan pemahaman kepada warga pentingnya mematuhi protokol kesehatan.

Seperti yang dilakukan personel Polsek Marbo Polres Takalar di pimpin Ipda Karsono,S. Sos, kembali melakukan operasi yustisi dan pembagian masker di Pasar Jonggoa Desa Cikoang Kecamatan Mangarabombang Kabupaten Takalar, Selasa (20/10/2020). Kegiatan dilakukan secara humanis.

Personel turun ke masyarakat membagikan masker dan menyerukan untuk selalu melaksanakan protokol kesehatan. Tujuannya agar menjadikan pemakaian masker sebagai gaya hidup baru.

Satu persatu pedagang dan pengunjung yang tidak memakai masker langsung diberikan masker. Personel juga meminta masyarakat untuk tetap menjaga jarak meski berada di dalam pasar.

” Kami berharap masyarakat semakin sadar dan tetap disiplin dalam menerapkan Protokol kesehatan sehingga penularan Virus covid-19 cepat usai sehingga ekonomi bisa bangkit dan masyarakat semakin produktif” kata Ipda Karsono.

Terpisah Kapolsek Marbo AKP.SUDIRMAN,SH mengatakan, kegiatan rutin sosialisasi protokol kesehatan ini bertujuan agar masyarakat disiplin dan bisa terhindar dari Covid-19. (*)

Penulis : Herwin Bahar

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...