Logo Lintasterkini

Sama-sama Mabuk, Dua Pria di Wajo Dibekuk Usai Aniaya Rekannya

Budi S
Budi S

Minggu, 21 Maret 2021 21:35

Ilustrasi
Ilustrasi

WAJO – Tiga pria di Kabupaten Wajo terlibat saling cekcok berujung penganiayaan di Tonrong’e, Kecamatan Tempe, pada 24 Februari 2021.

Setelah diselidiki, polisi kemudian membekuk dua pelaku. Yakni Andika alias Andi (17) dan Supriadi (36). Mereka ditangkap di Jalan Merpati, Kelurahan Madukelleng, Kecamatan Tempe, Sabtu kemarin (20/03/2021).

Yang menurut Kasubdit IV Ditreskrimum Polda Sulsel, Kompol Suprianto, keduanya mengakui telah menganiaya rekannya bernama Zainal, dalam kondisi mabuk.

Akibatnya, korban mengalami luka memar dan lebam di bagian muka dan kepala.

“Awalnya mereka bertiga berada di acara karokean di Tonrong’e sambil minum minuman keras,” kata polisi berpangkat satu bunga melati ini dalam keterangannya, Minggu (21/03/2021).

“Melihat korban mabuk, Andika dan Supriadi menyuruhnya pulang. Namun korban tidak terima disuruh pulang. Terjadilah cekcok. Korban lalu dianiaya dua rekannya,” terang Kompol Suprianto.

Atas perbuatannya, pelaku telah ditahan di Mako Polres Wajo. (*)

Penulis : Maulana Karim

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...