Lintas Terkini

Fakta Baru, 2 Polisi dan 2 Oknum Pemkot Makassar Bantu Eksekusi Pegawai Dishub Makassar

Konferensi pers di Mapolrestabes Makassar terkait pengungkapan kasus penembakan pegaai Dishub Makassar

MAKASSAR – Ada fakta baru dari kasus penembakan pegawai Dishub Makassar Najamuddin Sewang. Kasus ini sudah dirancang oleh Kasatpol PP Makassar nonaktif Iqbal Asnan jauh hari sebelumnya.

Pihak kepolisian mengungkap, Iqbal Asnan dibantu oleh 2 oknum anggota polisi dan 2 oknum Pemkot Makassar.

Kabid Humas Polda Sulsel Kombes Pol Komang Suartana, Rabu (20/4/2022) membenarkan hal itu. “Ada dua oknum polisi dan juga ada dua oknum jajaran Pemkot Makassar,” ujarnya.

Dijelaskan, kedua oknum polisi itu berinisial SL dan CA. Untuk diketahui, SL sebagai eksekutor penembakan, sementara CA berperan dibalik layar.

“Kalau CA bukan eksekutor tapi membantu,” terangnya.

Sementara itu, dua oknum jajaran Pemkot Makassar juga ikut membantu. Keduanya adalah SH dan AS.

“Oknumnya kan dua dari Pemda, satu kepala Satpol PP (Iqbal Asnan),” kata Komang. (*)

Exit mobile version