Logo Lintasterkini

526 CPNS di Makassar Terima SK, Rudy Berpesan untuk jadi Edukator Penanganan Covid-19

Budi S
Budi S

Jumat, 22 Januari 2021 15:01

Pj Wali Kota Makassar, Rudy Djalamuddin serahkan SK kepada ratusan CPNS.
Pj Wali Kota Makassar, Rudy Djalamuddin serahkan SK kepada ratusan CPNS.

MAKASSAR – Sebanyak 562 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Makassar menerima Surat Keputusan (SK). Mereka resmi menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN) setelah mengikuti seleksi pada 2019 lalu.

SK itu dibagikan Penjabat (Pj) Wali Kota Makassar, Rudy Djamaluddin di Kantor Balai Kota Makassar, Jumat (22/01/2021) tadi. Ratusan CPNS itu diketahui menyingkirkan 18.026 pelamar CPNS di Pemkot Makassar.

Dalam kesempatan ini, Rudy berpesan, agar mereka yang lulus dapat bekerja maksimal. Dan juga bisa mengembangkan potensi diri.

“Sebelumnya saya ucapkan selamat bagi peserta yang lolos dalam ujian CPNS 2019. Ini bukan akhir, tapi awal untuk mengabdi pada negara. Jadilah pelayan masyarakat yang tidak cepat berpuas diri pada pencapaian karir. Jabatan itu titipan. Kembangkan diri dengan potensi yang ada agar amanah dapat diemban dengan baik,” tutur Rudy.

Tidak lupa, Rudy menekankan agar ASN baru itu dapat menjadi edukator Covid-19 di lingkungannya.

“Kita masih berjuang melawan covid. Besar harapan saya ASN baru ini menjadi edukator dalam lingkungannya. Berikan pemahaman pada orang-orang terkait penularan covid dan juga keberadaan vaksin yang kini sudah masuk di Indonesia. Kota Makassar di tahapan perdana mendapatkan jatah 15.000 vaksin. Jangan terprovokasi dengan issue hoax. Negara tidak akan mencelakai warganya,” pinta Rudy.

 Komentar

 Terbaru

News19 April 2024 06:10
Pj Gubernur Sulsel Tanam Pohon Kelapa Genjah dan Dalam di Taman Religi CPI, Komoditas Unggulan dari Selayar
MAKASSAR – Pj Gubernur Sulsel, Bahtiar Baharuddin, mengadakan silaturahmi bersama keluarga besar Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura, dan Perkebu...
Ekonomi & Bisnis18 April 2024 17:56
Yuk Ikuti Fun Run PHRI Sulsel Berhadiah Umroh, Biaya Pendaftaran Rp175 Ribu
MAKASSAR – Perhimpunan Hotel Dan Restoran Indonesia (PHRI) Sulsel menggelar Fun Run sepanjang 5,5 kilo meter 2024. Fun Run 2024 PHRI ini berlang...
News18 April 2024 17:28
Astra Motor Sulsel Ajak Masyarakat Pahami Fungsi Marka Jalan Agar #Cari_Aman Selama Berkendara
MAKASSAR – Marka jalan yang merupakan rambu-rambu lalu lintas berupa garis melintang, membujur, dan menyerong, memiliki peran penting di jalur l...
Ekonomi & Bisnis18 April 2024 11:29
Kalla Toyota Luncurkan Emergency Support di Aplikasi Kallafriends, Dapat Diakses Dimana Saja
MAKASSAR – Untuk memberi kemudahan kepada pelanggan dalam kondisi darurat, Kalla Toyota luncurkan emergency support di aplikasi Kallafriends. Me...