Logo Lintasterkini

Jenderal TNI Gatot Nurmantyo Ziarah ke TMP Para Prajurit di Timor Leste

Abdul Gaffar Mattola
Abdul Gaffar Mattola

Jumat, 22 September 2017 02:48

Panglima TNI, Jenderal TNI Gatot Nurmantyo berziarah ke Makam Prajurit yang gugur di Timor Leste.
Panglima TNI, Jenderal TNI Gatot Nurmantyo berziarah ke Makam Prajurit yang gugur di Timor Leste.

DILI – Panglima TNI, Jenderal TNI Gatot Nurmantyo bersama Kasad Jenderal TNI Mulyono, Kasal Laksamana TNI Ade Supandi dan Wakasau Marsdya TNI Hadiyan Sumintaatmadja melaksanakan ziarah ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Seroja Baucau dan Seroja Dili, Timor Leste, Rabu (20/9/2017). Gatot Nurmantyo menyampaikan bahwa ada sebanyak 317 prajurit TNI yang dimakamkan di TMP Baucau.

“Mereka adalah prajurit-prajurit terbaik TNI yang gugur dalam melaksanakan tugas negara dan bangsa dengan rela mengorbankan jiwa dan raganya,” katanya.

Ia menambahkan, kondisi TMP Seroja Baucau sebelumnya sangat tidak terawat dan sebagian makam nampak rusak. Makam para pahlawan bangsa itu, kata Gatot, saat ini sudah di renovasi dan sudah layak sebagai Taman Makam Pahlawan, meskipun belum sempurna namun akan terus dilakukan perbaikan-perbaikan.

“Saya menyampaikan rasa bangga dan hormat kepada masyarakat Baucau Timor Leste, yang telah membantu prajurit-prajurit TNI dalam memperbaiki TMP

Seroja Baucau tanpa mau dibayar, bahkan mereka membawa makanan dan lain-lain,” ujar Jenderal TNI Bintang Empat ini.

Lebih lanjut Panglima TNI menyampaikan bahwa sebagian besar para prajurit TNI yang gugur langsung dimakamkan di TMP Seroja Baucau, sehingga tidak diketahui oleh keluarganya. Untuk itulah, atas nama Keluarga Besar TNI, ia mendoakan semoga arwah para pejuang TNI yang rela mengorbankan jiwa dan raganya diterima Tuhan Yang Maha Kuasa.

“Hal ini menunjukan bahwa kami (Prajurit TNI) selalu mengingat, menghormati dan menghargai jasa-jasa mereka,” tuturnya.

Disela-sela ziarah ke TMP Seroja, Dili, Timor Leste, Panglima TNI di hadapan wartawan menyampaikan terima kasih kepada masyarakat Dili dan Baucau atas partisipasinya dalam membantu memperbaiki makam prajurit-prajurit TNI. Dikatakan, bantuan tersebut merupakan suatu hal yang luar biasa.

Ia berharap bantuan masyarakat Dili dan Baucau kepada TNI dapat dilihat oleh dunia internasional bahwa Indonesia dan Timor Leste tidak menatap masa lalu. Bahkan ke depan membangun persahabatan dan lingkungan yang aman.

“Kedepan, kegiatan seperti ini akan menjadi tradisi HUT TNI, dan tiap tahun Panglima TNI tetap melaksanakan ziarah ke TMP yang ada di Timor Leste,” tutup Jenderal TNI Gatot Nurmantyo. (*)

 Komentar

 Terbaru

Nasional30 November 2024 15:56
Wamendikdasmen Dorong Sistem Pendidikan untuk Pemerataan Kesejahteraan dan Keadilan
KUDUS – Dalam rangkaian kunjungan kerjanya di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, Wakil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Wamendikdasmen), Fajar Riza...
News30 November 2024 15:51
Ketapang, Bappelitbangda, dan Disdik Sulsel Raih Penghargaan BI
MAKASSAR – Sebanyak tiga Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemprov Sulsel, masing masing; Dinas Ketahanan Pangan (Ketapang) Badan Perenc...
News30 November 2024 12:43
Bank Indonesia Gelar Pertemuan Tahunan 2024 dengan Tema Penguatan Stabilitas dan Transformasi Ekonomi Nasional
MAKASSAR – Bank Indonesia (BI) menggelar Pertemuan Tahunan Bank Indonesia (PTBI) 2024 di Jakarta pada Jumat, 29 November 2024. Acara ini mengang...
Ekonomi & Bisnis30 November 2024 07:40
Rayakan HUT ke-129, BRI Tawarkan Progam Special BRIguna, Suku Bunga Mulai dari 8,129% dan Diskon biaya Provisi 50%
JAKARTA – Dalam rangka memperingati hari jadi yang ke-129 yang jatuh pada 16 Desember 2024, PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk mempersembah...