Logo Lintasterkini

Satlantas Polres Pangkep Gelar Operasi Lilin 10 Hari

Abdul Gaffar Mattola
Abdul Gaffar Mattola

Kamis, 22 Desember 2016 15:39

Satlantas Polres Pangkep Gelar Operasi Lilin 10 Hari

PANGKEP – Sementara itu, menyambut Natal dan perayaan malam Tahun Baru 2017, Satuan Lalulintas (Satlantas) Polres Pangkep bersiap-siap kembali akan menggelar operasi rutin tiap akhir tahun, yakni operasi lilin. Operasi lilin ini diglelar selama 10 (sepuluh) hari ke depan, mulai tanggal 23 Desember 2016 hingga 1 Januari 2017.

“Ada empat  pos kita siapkan yakni di perbatasan Maros-Pangkep, pusat kota sekitar bambu runcing, Bungoro-Mattampa, dan juga Kecamtan Segeri,” sebut Kasat Lantas Polres Pangkep, AKP Sulaeman, Kamis, (22/12/2016).

Dikatakan Sulaeman, operasi lilin yang dilakukan setiap tahun tersebut, tujuannya adalah untuk pengamanan Natal dan Tahun Baru 2017. Khususnya terkait keamanan dan ketertiban lalu lintas.

“Personel yang dilibatkan sekitar 192 orang. Terdiri dari unsur polisi, TNI, Satpol, Perhubungan, dan Damkar. Rencanya mulai besok tanggal 23 Desember sampai tanggal 1 Januari 2017,” ungkapnya.

Lanjut Sulaeman, jajaran Satlantas Polres Pangkep pun berencana all out guna dalam melakukan pengamanan. Namun, pada prinsipnya, masyarakat bisa berkumpul-kumpul, asalkan tidak mengganggu keamanan dan ketertiban umum.

“Intinya tidak dilarang kumpul, tapi jangan mengganggu orang lain,” tegasnya. (*)

 Komentar

 Terbaru

News12 Juli 2025 18:17
Indosat Perkuat Kehandalan Jaringan di Event Beautiful Malino 2025
GOWA – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) melalui brand IM3 dan Tri kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung pariwisata lokal d...
News12 Juli 2025 17:37
Komdigi Prakarsai AI Center of Excellence- Indosat, Cisco dan NVIDIA untuk Perkuat Daya Saing AI Nasional
JAKARTA – Kementerian Komunikasi dan Digital Republik Indonesia (Komdigi) secara resmi meluncurkan Indonesia’s AI Center of Excellence, ekosistem ...
News12 Juli 2025 12:44
Momentum Harkopnas Ke-78, Wabup Pinrang Launching Koperasi Merah Putih
PINRANG — Wakil Bupati (Wabup) Pinrang, Sudirman Bungi memimpin langsung upacara peringatan Hari Koperasi Nasional (Harkopnas) ke-78 Tahun 2025 yang...
Hukum & Kriminal12 Juli 2025 12:10
Kejari Pinrang Selidiki Dugaan Tambang Ilegal Yang Beroperasi Tanpa Izin
PINRANG — Kejaksaan Negeri (Kejari) Pinrang melalui Seksi Pidana Khusus (Pidsus) menelusuri aktivitas tambang di wilayah Kabupaten Pinrang iyang...