Lintas Terkini

BNNP Sulsel Tes Urine CPNS Kementerian Keuangan, Hasilnya Negatif

Tes urine

MAKASSAR – Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Sulawesi Selatan, melaksanakan tes urine kepada puluhan CPNS Kementerian Keuangan di Balai Pendidikan dan pelatihan Keuangan Jl. Urip Sumohardjo Km. 4, Makassar, Minggu (23/2/2020).

Mereka merupakan CPNS kementerian Keuangan penugasan di wilayah Sulawesi yang sedang mengikuti pelatihan dasar CPNS.

Kepala Seksi Pemberdayaan masyarakat, Anas Kaharuddin mengatakan kegiatan ini ditujukan kepada CPNS golongan II di lingkungan Kementerian Keuangan Republik Indonesia.

” Sebanyak 95 sampel urine diambil dari para CPNS kementerian Keuangan yang melakukan pelatihan. Hasilnya, semua negatif mengadung zat Narkotika dan atau psikotropika,” kata Anas Kaharuddin.

Kegiatan ini menunjukkan bahwa seluruh peserta pelatihan dasar CPNS golongan II di lingkungan Kementerian Keuangan RI bersih dari penyalahgunaan Narkotika. (*)

Exit mobile version