Lintas Terkini

Pegawai Pemkab Sidoarjo Terjaring OTT di Surabaya

Pegawai Pemkab Sidoarjo terjaring OTT di Surabaya.

LINTASTERKINI.COM – Satgas Anti-Korupsi Polrestabes Surabaya menggeledah ruang kerja Dina Kardina, staf pengelolaan data pengawasan pada Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan Pemkab Sidoarjo, Kamis, (23/3/2017). Dina tertangkap tangan tim saber pungli Polrestabes Surabaya saat berada di Hotel JW Marriot pada pukul 13.30 WIB.

Begitu tiba sekira pukul 16.30 WIB, tim langsung menyasar lantai II kantor tersebut. Sejumlah dokumen di meja Dina menjadi sasaran pemeriksaan petugas. Setelah dilakukan penggeledahan kurang lebih 1,5 jam, petugas langsung membawa Dina beserta sejumlah dokumen ke mobil bernopol W 1411 TE.

“Sementara ini, masih kami kembangkan terkait kasus tangkap tangan yang melibatkan pejabat Sidoarjo,” kata Waka Satreskrim Polrestabes Surabaya, Kompol Bayu Indra Wiguno, usai penggeledahan.

Dari hasil penggeledahan, pihaknya menyita sejumlah dokumen untuk kepentingan penyelidikan. Menurutnya, tersangka sengaja meminta sejumlah uang kepada pengusaha untuk kepengurusan Upaya Kelola Lingkungan/Upaya Pengelolaan Lingkungan (UKL/UPL) dan Izin Mendirikan Bangunan (IMB).

“Pemohon berasal dari Gresik. Dan dia berencana membuat izin IMB untuk gudang di kawasan Gresik,” katanya.

Meski tersangka pejabat Sidoarjo, namun tersangka menjanjikan mampu menyanggupi dalam kepengurusan UKL, UPL dan IMB di lingkungan Gresik.
“Sementara, uang yang kami amankan sebesar Rp25 juta dari jumlah yang dijanjikan sekitar Rp50 juta,” bebernya.

Tersangka akan dijerat dengan Pasal 12 huruf E Undang-Undang Tipikor dengan ancaman hukuman lima tahun penjara. (Sumber : Metrotvnews.com)

Exit mobile version