Logo Lintasterkini

Korban Tewas Akibat Banjir dan Longsor di Gowa Capai 27 Orang

Muh Syukri
Muh Syukri

Kamis, 24 Januari 2019 16:07

Korban Tewas Akibat Banjir dan Longsor di Gowa Capai 27 Orang

GOWA – Jumlah korban meninggal dunia pada musibah banjir dan longsor di Kabupaten Gowa terus bertambah. Hingga Kamis (24/1/2019) mencapai 27 orang, sedangkan yang dinyatakan masih hilang tertimbun longsor berjumlah 44 orang. 

“Sesuai laporan yang kami terima tadi sekitar pukul 11.00 wita, tim evakuasi penangan bencana telah menemukan lagi korban yang tertimbun longsor di kecamatan Bungaya sebanyak 15 orang dalam keadaan telah meninggal dunia,” ujar Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan, usai meninjau Bantuan logistik di Posko Induk, Kamis (24/1/2019).

Bupati Gowa Adnan juga mengatakan hingga saat ini proses evakuasi korban Longsor di Kecamatan Manuju dan Bungaya terus dilakukan oleh tim penanganan yang telah dibentuk. “Evakuasi terhadap korban longsor sampai saat ini masih terus kita lakukan dengan menurunkan alat berat termasuk memberikan bantuan logistik,” ucap Adnan.

Bupati termuda dikawasan timur indonesia ini juga mengatakan selain melakukan evakuasi tehadap korban longsor Tim juga mengerahkan alat berat untuk membuka akses jalan yang sempat terputus akibat curah hujan disertai angin kencang yang mengakibatkan putusnya sejumlah jembatan dan terjadinya longsor.

Terkait dampak banjir dan longsor yang terjadi, Adnan juga menjelaskan untuk saat ini tim Evakuasi penanganan bencana akan fokus pada proses evakuasi korban dan perbaikan fasilitas infrastrukt dengan membuka akses jalan bagi masyarakat. 

“Untuk pemulihan kondisi infrastruktur dan akses jalan kita juga perlu dukungan dari pemerintah pusat,”beber Adnan. (*)

Penulis : Syam

 Komentar

 Terbaru

News12 Juli 2025 18:17
Indosat Perkuat Kehandalan Jaringan di Event Beautiful Malino 2025
GOWA – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) melalui brand IM3 dan Tri kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung pariwisata lokal d...
News12 Juli 2025 17:37
Komdigi Prakarsai AI Center of Excellence- Indosat, Cisco dan NVIDIA untuk Perkuat Daya Saing AI Nasional
JAKARTA – Kementerian Komunikasi dan Digital Republik Indonesia (Komdigi) secara resmi meluncurkan Indonesia’s AI Center of Excellence, ekosistem ...
News12 Juli 2025 12:44
Momentum Harkopnas Ke-78, Wabup Pinrang Launching Koperasi Merah Putih
PINRANG — Wakil Bupati (Wabup) Pinrang, Sudirman Bungi memimpin langsung upacara peringatan Hari Koperasi Nasional (Harkopnas) ke-78 Tahun 2025 yang...
Hukum & Kriminal12 Juli 2025 12:10
Kejari Pinrang Selidiki Dugaan Tambang Ilegal Yang Beroperasi Tanpa Izin
PINRANG — Kejaksaan Negeri (Kejari) Pinrang melalui Seksi Pidana Khusus (Pidsus) menelusuri aktivitas tambang di wilayah Kabupaten Pinrang iyang...