Logo Lintasterkini

88% Pejabat Kuasai Randis di Makassar Tak Kooperatif

Budi S
Budi S

Rabu, 24 Februari 2021 20:30

Sekkot Makassar Tinjau Inventarisasi Kendaraan Dinas
Sekkot Makassar Tinjau Inventarisasi Kendaraan Dinas

MAKASSAR – Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar mulai menginventarisir kendaraan dinas (randis) yang dikuasai para pejabat.

Dari 300-an lebih randis di lingkup sekretariat kota Makassar, hanya 12% persen di antaranya dihadirkan di Lapangan Karebosi untuk didata, Rabu (24/02/2021).

Artinya, masih ada kisaran 88% pejabat yang tidak kooperatif. Belum menampakkan fisik kendaraan.

Olehnya itu, Sekretaris Kota (Sekkot) Makassar, M Ansar menegaskan kepada para pejabat untuk lebih kooperatif.

Sebab kata dia, randis itu merupakan aset bergerak yang digunakan demi menunjang kinerja layanan publik. Sehingga sangat penting untuk dicek proporsi kepemilikan dan kelayakan mesinnya.

“Saya minta pada pejabat Pemkot yang memiliki kendaraan dinas sekiranya dapat aktif memperlihatkan fisik randisnya agar dapat di evaluasi proporsi dan peruntukannya,” tegasnya.

Tidak hanya itu, Ansar juga mengingatkan kepada para pejabat yang menguasai lebih dari satu randis untuk segera mengembalikannya.

Kata dia, harusnya pejabat itu sadar bisa berbagi randis demi menunjang tugas-tugas pejabat lainnya yang diamanahkan.

“Jadi kendaraan yang diserahkan Pemkot Makassar itu milik pemerintah bukan pribadi. Jadi tolong dibawa dulu kendaraannya, diserahkan kuncinya untuk diperiksa oleh tim. Setelah itu akan dikembalikan lagi ke pejabat bersangkutan sesuai dengan peruntukannya,” pungkasnya. (*)

 Komentar

 Terbaru

Ekonomi & Bisnis25 Oktober 2024 18:53
KN SAR Kamajaya Evakuasi 4 Penumpang Kapal Tenggelam di Pulau Samalona
MAKASSAR – Penumpang kapal jolloro dengan rute Pulau Kodingareng – Dermaga kayu Bangkoa dilaporkan tenggelam di sebelah selatan Pulau Sama...
Ekonomi & Bisnis25 Oktober 2024 14:29
SPKLU Semakin Mudah Dijangkau, BYD dan Haka Auto Dukung Ekosistem Kendaraan Listrik di Indonesia
JAKARTA – Di tahun ini, dua hal yang menjadi keraguan umum dari masyarakat Indonesia terkait kemampuan daya jelajah dan ketersediaan fasilitas pengi...
News25 Oktober 2024 13:03
Rumah Pengusaha Skincare Mirahayati Disegel, Tidak Kantongi IMB
MAKASSAR – Dinas Tata Ruang dan Bangunan Kota Makassar mendatangi bangunan mewah yang diduga milik pengusaha kosmetik Mirahayati pada Jumat (25/...
Ekonomi & Bisnis25 Oktober 2024 12:47
Late Nite Shopping TSM Makassar Hadir dengan Diskon Spesial hingga 70%
MAKASSAR – Merayakan HUT Trans Studio Mall (TSM) Makassar yang ke-14, TSM akan menggelar program Late Nite Shopping pada Sabtu, 26 Oktober 2024....