Logo Lintasterkini

Hati-hati! Ada Oknum Mengaku Petugas Damkar Makassar Paksa Sekolah-Kantor Ganti APAR

Andi
Andi

Senin, 24 Mei 2021 16:25

Ilustrasi.
Ilustrasi.

MAKASSAR — Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Makassar mengimbau masyarakat berhati-hati. Ada oknum mengatasnamakan Damkar untuk mengganti Alat Pemadam Api Ringan (APAR).

Plt Kepala Dinas Damkar Kota Makassar, Hasanuddin mengatakan, oknum tersebut bernama Irvan. Dia mengatasnamakan petugas untuk masuk ke sekolah-sekolah dan perkantoran.

“Seolah petugas retribusi dan langsung memaksa atau mengancam mengganti atau pengadaan APAR,” ujar Hasanuddin, Senin (24/5/2021).

Oknum tersebut, kata dia, sudah pernah ditegur terkait kasus serupa. Namun, baru-baru ini dia kembali berulah dengan mendatangi sekolah dan perkntoran.

Hasanuddin mengungkapkan, oknum tersebut memaksa mengisi tabung APAR 3 kilogram untuk 3 unit. Lalu meminta pembayaran sebesar Rp900 ribu.

“Padahal harga APAR tidak segitu harganya. Di Jamesons itu Rp250 ribu untuk satu tabung 3 kilogram,” bebernya.

Pihaknya mengaku sedang mencari oknum tersebut. “Terakhir infonya dia di SD Mamajang 2,” tukasnya.(*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...