Logo Lintasterkini

Nyabu di Hotel, Biduan Makassar Dibekuk Polisi

Muh Syukri
Muh Syukri

Senin, 24 September 2012 07:11

ilustrasi
ilustrasi

ilustrasi

MAKASSAR – Seorang penyanyi elekton atau yang biasa disebut biduan, Trisna (27) ditangkap petugas Satuan Narkoba (Satnarkoba) Polres KPPP Pelabuhan, Makassar, Minggu (23/9/2012). Warga Jalan Landak Baru itu diamankan petugas bersama rekannya, Andi Ical (27) di salah satu hotel di Makassar.

Saat ditangkap, petugas menyita barang bukti satu paket sabu-sabu, satu alat hisap (bong) dan satu plastik bening pembungkus sabu. Penangkapan kedua pelaku itu berawal saat anggota Satnarkoba Polres KPPP Pelabuhan Makassar menerima informasi dari masyarakat.

Berangkat dari informasi itu, petugas langsung turun melakukan penggerebekan di hotel tempat keduanya berada. Alhasil, kedua pelaku ditemukan diduga telah mengonsumsi baram haram jenis sabu-sabu.

“Kedua pelaku kami amankan setelah mendapat informasi dari masyarakat. Setelah dilakukan penggeledahan kami menemukan beberapa barang bukti. Untuk kepentingan penyelidikan dan pengembangan, mereka saat ini tengah menjalani pemeriksaan di Markas Polres KPPP Pelabuhan, Makassar,” kata Kepala Sat Narkoba Polres KPPP Pelabuhan Iptu Andi Purwanto.

Sehari sebelumnya, Satuan Narkoba Polres Pelabuhan juga mengamankan, Erwin (33) di Jalan Pelita Raya belakang Kantor Dinas Prasarana Umum (PU). Warga Jalan Abu Bakar Lambogo itu diamankan petugas beserta barang bukti satu paket sabu-sabu. (kpc)

 Komentar

 Terbaru

News19 Februari 2025 00:08
KSP Balo’ta Toraja Tambah 25 Kantor Cabang, JFK Dorong Menteri Koperasi Percepat Izin Operasional
JAKARTA – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (P) Frederik Kalalembang, menemui Menteri Koperasi dan UKM RI, Budi Arie Setiadi, di...
News18 Februari 2025 16:29
Prof Fadjry Djufry Akhiri Masa Jabatan, Pastikan Program Asta Cita Tetap Berjalan
MAKASSAR – Setelah kurang lebih dua bulan memimpin Sulawesi Selatan, Prof Fadjry Djufry akan mengakhiri masa jabatannya sebagai Penjabat Gubernur. H...
News18 Februari 2025 16:26
Warga Maros Raih Hadiah Utama Umroh
MAKASSAR – Anwar (44 tahun) seorang warga Desa Moncongloe Lappara, Kecamatan Moncongloe Lappara Kabupaten Maros tidak menyangka dirinya akan men...
Ekonomi & Bisnis18 Februari 2025 16:22
The Rinra Makassar Hadirkan Dream Wedding Exhibition 2025
MAKASSAR – The Rinra Makassar kembali menghadirkan Dream Wedding Exhibition 2025 pameran pernikahan tahunan yang akan berlangsung 21-23 Februari...