Logo Lintasterkini

Kecewakan Masyarakat Pinrang, Ketua KPU Pinrang Minta Maaf

Muh Syukri
Muh Syukri

Rabu, 25 April 2018 19:23

Kegiatan Debat Publik Paslon Pilkada Pinrang 2018
Kegiatan Debat Publik Paslon Pilkada Pinrang 2018

PINRANG – Sikap ksatria ditunjukkan Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pinrang, Mansyur Hendrik. Di tengah bungkamnya empat anggota komisioner KPU Pinrang lainnya akan hujatan dan cacian masyarakat Pinrang terkait hancurnya acara Debat Paslon Pilkada Pinrang yang berlangsung di Gedung Makkoelaoe, Selasa (24/4/2018) sore kemarin, Ketua KPU Pinrang, Mansyur Hendrik secara terbuka menyatakan permintaan maafnya kepada seluruh masyarakat Pinrang.

“Saya ketua KPU Pinrang memohon maaf yang sebesar-besarnya kepada seluruh masyarakat Pinrang, Pasangan Calon (Paslon) dan Tim Paslon, teman-teman media atau semua pihak yg merasa tidak puas dengan penyelenggaraan debat publik pertama, dan mengucapkan terima kasih tak terhingga kepada semua pihak atas terselenggaranya debat publik pertama dengan damai, terkhusus buat paslon dan pendukungnya yang mampu mengikuti debat dengan baik dan tertib, semoga kekurangan pada debat publik pertama menjadi evaluasi kami pada pelaksanaan debat publik kedua,” kata Mansyur Hendrik via pesan WA-nya yang disebar ke awak media, Rabu (25/4/2018) pagi.

Seperti yang ramai diberitakan di media, pelaksanaan acara debat publik pertama Paslon Pilkada Pinrang menuai kritikan dan cacian dari masyarakat Pinrang dikarenakan pelaksanaannya yang sangat jauh dari kata profesional. Hal yang paling diributkan yaitu terkait janji KPU selaku penyelenggara yang menyatakan akan menyiarkan acara debat tersebut secara live nasional melalui Inews TV, pihak ketiga yang digandeng KPU Pinrang dalam menggelar acara debat tersebut.

Tetapi faktanya, acara debat itu tidak live nasional dan hanya live di Chanel Inews TV Makassar sehingga tidak bisa ditonton masyarakat Pinrang. (Aroelk)

Penulis : Aroelk

 Komentar

 Terbaru

News14 Juli 2025 21:30
Bupati Gowa Apresiasi Kerja Dinas Lingkungan Hidup di Beautiful Malino 2025, Azhari Azis: Bangun Kolaborasi dengan Tim Kecamatan
GOWA – Perhelatan akbar Beautiful Malino 2025 yang dinilai banyak pihak terbilang sukses, rupanya berdampak pada kerja Dinas Lingkungan Hidup Ka...
News14 Juli 2025 15:24
Najelaa Shihab Hadir di Sidrap, Soroti Urgensi Peran Berbagai Pihak untuk Pendidikan
MAKASSAR – Najelaa Shihab, pendiri Guru Belajar Foundation, hadir pada hari pertama penyelenggaraan Temu Pendidik Nusantara XII (TPN XII) di Kab...
News14 Juli 2025 15:04
OJK Gelar Rapat Pleno Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah se-Sulsebar Tahun 2025
MAMUJU – Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat bersama Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menggelar Rapat Pleno Tim Percepatan Akses Keuangan Daerah (TPA...
News14 Juli 2025 12:38
Mahasiswa KPI UIN Alauddin Pamerkan Karya Artikel Berita, Dekan FDK Beri Apresiasi
MAKASSAR  – Mahasiswa Komunikasi Penyiaran Islam (KPI) UIN Alauddin Makassar membuat artikel berita. Artikel yang di buat merupakan karya yang ...