Logo Lintasterkini

Bawa Sabu, Dua Petani Asal Wajo Ditangkap di Parepare

Muh Syukri
Muh Syukri

Rabu, 25 Mei 2016 15:32

ILUSTRASI STOP NARKOBA / INT
ILUSTRASI STOP NARKOBA / INT

PAREPARE – Safri (47) dan Andi Ike alias Andi Usama (47), dua petani asal Desa Lautan Kecamatan Belawa Kabupaten Wajo, Selasa (24/5/2016) sekira pukul 23.30 Wita dibekuk aparat Kepolisian Sektor (Polsek) Kawasan Pelabuhan Nusantara (KPN) Parepare.

Dua pria ini diamankan lantaran tertangkap tangan memiliki dan nenyimpan narkotika jenis sabu sabu sebanyak 1,94 gram. Dari keduanya, petugas juga mengamankan satu biji pil Ineks (Ekstasy), uang tunai sebanyak Rp.4.073.000 dan dua unit Hp merk Samsung Lipat dan Samsung S6.
Keduanya diringkus petugas Polsek KPN Parepare di salah satu rumah warga di Jalan Tarakan Kelurahan Ujung Sabbang Kecamatan Ujung, Kota Parepare.

Informasi yang dihimpun Lintasterkini.com, pengungkapan kasus narkotika ini berawal saat anggota Unit Reskrim Polsek KPN Parepare mendapat informasi dari masyarakat bahwa di jalan Tarakan Rw.9, di rumah milik Masse, ada dua lelaki yang datang membawa narkoba.

Menindaklanjuti informasi itu, petugas Polsek KPN mendatangi TKP yang dimaksud dan menemukan Safri dan Andi Ike di dalam rumah Masse. Selanjutnya dilakukan pemeriksaan kepada kedua pelaku dan ditemukan satu sachet kristal bening yang diduga narkotika jenis sabu sabu dan satu biji Pil ineks (Ekstacy) yang disimpan di dalam saku baju pelaku.

Kapolres Parepare, AKBP Alan Gerrut Abast yang dikonfirmasi, Rabu (25/5/2016), membenarkan adanya pengungkapan kasus tersebut.”Saat ini, kedua pelaku telah diamankan di Polsek KPN guna proses pemeriksaan lebih lanjut,” singkat Alan via selulernya. (*)

 Komentar

 Terbaru

Nasional30 November 2024 15:56
Wamendikdasmen Dorong Sistem Pendidikan untuk Pemerataan Kesejahteraan dan Keadilan
KUDUS – Dalam rangkaian kunjungan kerjanya di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, Wakil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Wamendikdasmen), Fajar Riza...
News30 November 2024 15:51
Ketapang, Bappelitbangda, dan Disdik Sulsel Raih Penghargaan BI
MAKASSAR – Sebanyak tiga Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemprov Sulsel, masing masing; Dinas Ketahanan Pangan (Ketapang) Badan Perenc...
News30 November 2024 12:43
Bank Indonesia Gelar Pertemuan Tahunan 2024 dengan Tema Penguatan Stabilitas dan Transformasi Ekonomi Nasional
MAKASSAR – Bank Indonesia (BI) menggelar Pertemuan Tahunan Bank Indonesia (PTBI) 2024 di Jakarta pada Jumat, 29 November 2024. Acara ini mengang...
Ekonomi & Bisnis30 November 2024 07:40
Rayakan HUT ke-129, BRI Tawarkan Progam Special BRIguna, Suku Bunga Mulai dari 8,129% dan Diskon biaya Provisi 50%
JAKARTA – Dalam rangka memperingati hari jadi yang ke-129 yang jatuh pada 16 Desember 2024, PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk mempersembah...