BULUKUMBA – Kapolda Sulsel Irjen Pol Mudji Waluyo saat ini menuju ke Polres Bulukumba, Sabtu (26/1/2013) siang. Ia ingin mengecek perihal kasus mantan Ketua Partai Golkar Bulukumba, Andi Muttamar Matottorang.
Baca Juga :
Kabid Humas Polda Sulsel Kombes Pol Endi Sutendi yang dikonfirmasi membenarkan pemantauan yang dilakukan kapolda. “Iya benar kami bersama kapolda menuju ke Polres Bulukumba untuk mengecek kasus tersebut,” tandasnya.
Informasi yang dihimpun, A Muttamar diamankan terkait insiden pemukulan yang diduga dilakukan oleh massanya kepada Andi Muhtiar, pada 18 Januari lalu di Desa Bontomanai, Kecamatan Rilau Ale, Bulukumba. Sehingga polisi langsung melakukan pemeriksaan dan menahannya.
“Dia diamankan ke Mapolres untuk sementara guna dimintai keterangan,” ujar Kapolres Bulukumba, AKBP Ja’far Sodiq.(uki)
Komentar