Logo Lintasterkini

304 Casis Cata PK TNI AD Gelombang I Sub Panda Bone Mengikuiti Seleksi

Aroelk Lintas Terkini
Aroelk Lintas Terkini

Selasa, 26 Maret 2019 11:37

Pengawas Panitia dari Kodam XVI/Hsn, Kolonel Czi Ade Heri didampingi Kasrem 141/Tp, Letkol Inf Bobbie Triyantho saat memantau langsung jalannya proses seleksi
Pengawas Panitia dari Kodam XVI/Hsn, Kolonel Czi Ade Heri didampingi Kasrem 141/Tp, Letkol Inf Bobbie Triyantho saat memantau langsung jalannya proses seleksi

BONE — Seleksi penerimaan CATA PK TNI AD Gelombang I Sub Panda Bone resmi dimulai, Senin (25/3/2019) kemarin. Kegiatan seleksi yang meliputi Rikmin awal, Rikkes dan Jasmani/Postur Badan itu rencananya akan berlangsung selama tiga hari hingga Rabu (27/3/2019) mendatang dengan diikuti perserta Calon Siswa
(Casis) Cata sebanyak 304 orang yang dibagi dalam 3 kelompok. Untuk hari pertama, sebanyak 115 Cata yang tergabung dalam kelompok 1 mulai menjalani seleksi.

Sebelum pelaksanaan seleksi dimulai, Kasi Pers Korem 141/Tp, Letkol Inf Muhlis selaku Sekretaris Panitia mengumpulkan seluruh Panitia Seleksi untuk diberikan arahan demi tercapainya kekompakan dalam bertugas.

 

“Pelaksanaan seleksi harus dilaksanakan secara objektif, transparan, akuntabel yang artinya seleksi dilaksanakan untuk mendapatkan calon prajurit Tamtama PK TNI AD yang memiliki kualitas, baik di bidang intelektual, kepribadian maupun mental dan jasmani,” kata Letkol Inf Muhlis.

Turut hadir dan sekaligus memantau langsung jalannya proses seleksi yaitu Pengawas Panitia dari Kodam XVI/Hsn, Kolonel Czi Ade Heri dengan didampingi Kasrem 141/Tp, Letkol Inf Bobbie Triyantho. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...