Logo Lintasterkini

Donor Darah Warnai Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pemilu 2019 Di Mapolsek Paleteang Pinrang

Aroelk Lintas Terkini
Aroelk Lintas Terkini

Selasa, 26 Maret 2019 21:29

Camat Paleteang Kabupaten Pinrang, Fakhrullah bersama Kapolsek Paleteang, Ipda Mauldi Waspadani dan Danramil 04-1404 Pinrang, Kapten Inf Samsuddin saat memimpin Apel Gelar Pasukan Gabungan
Camat Paleteang Kabupaten Pinrang, Fakhrullah bersama Kapolsek Paleteang, Ipda Mauldi Waspadani dan Danramil 04-1404 Pinrang, Kapten Inf Samsuddin saat memimpin Apel Gelar Pasukan Gabungan

PINRANG — Apel Gelar Pasukan pengamanan Pemilu 2019 (Pilpres dan Pileg) dilaksanakan unsur Tripika dan Penyelenggara Pemilu Kecamatan Paleteang Kabupaten Pinrang, Selasa (26/3/2019) pagi. Kegiatan yang dilaksanakan di halaman Mapolsek Paleteang Pinrang tersebut dihadiri Camat Paleteang Fakhrullah, Kapolsek Paleteang Ipda Mauldi Waspadani, Danramil 04-1404 Kapten Inf Samsuddin, Ketua PPK Kecamatan Paleteang Nasruddin dan Ketua Panwascam Paleteang Kasvia serta Para Lurah dan Lingkungan se-Kecamatan Paleteang Kabupaten Pinrang. Pada kesempatan tersebut, Danramil 04-1404, Kapten Inf Samsuddin membacakan amanat serentak dari Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan, Wiranto.

Setelah apel gabungan selesai, kegiatan dilanjutkan dengan Bhakti Sosial aksi Donor Darah yang dilaksanakan Polsek Paleteang Pinrang bekerjasama dengan PMI Cabang Pinrang.

“Alhamdulillah, apel gabungan gelar pasukan ini kita rangkaikan dengan Bhakti Sosial Donor Darah sebagai wujyd kepedulian kami untuk menolong sesama,” kata Kapolsek Paleteang Pinrang, Ipda Mauldi Waspadani disela-sela kegiatan donor darah.

Mauldi berharap, pelaksanaan Pilpres dan Pileg pada 17 April 2019 mendatang, bisa berjalan lancar dan aman, khususnya di wilayah Kecamatan Paleteang Kabupaten Pinrang. (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...