Logo Lintasterkini

Polsek Pasangkayu Periksa Guru Terkait Penganiayaan Siswa

Muh Syukri
Muh Syukri

Rabu, 26 September 2012 09:51

ilustrasi
ilustrasi

ilustrasi

MAMUJU – Jajaran Polsek Kecamatan Pasangkayu, Kabupaten Mamuju Utara, Sulawesi Barat, melakukan pemeriksaan terhadap oknum guru yang melakukan kekerasan terhadap siswa di wilayah itu.

“Saat ini kami telah melakukan pemeriksaan terhadap oknum guru yang melakukan tindakan kekerasan terhadap siswa SMP Negeri 1 Pasangkayu,” kata Kanit Polsek Pasangkayu Ipda Nompo di Matra, Selasa.

Menurutnya, pihaknya langsung memanggil oknum guru ini setelah korban dwi Kurniawan melaporkan atas penganiayaan terhadap dirinya.

“Korban melaporkan kejadian ini karena telah mengalami lebam pada pipi kiri setelah ditampar oknum guru ini,”ujarnya.

Nompo menuturkan, kejadian ini bermula ketika korban diketahui oleh gurunya tidak berada dalam kelas saat pelajaran tengah berlangsung.

“Pengakuan oknum guru setelah dilakukan pemeriksaan berdalih bahwa penganiayaan yang dilakukan lantaran siswa tidak berada dalam ruangan saat pelajaran berlangsung,”ungkapnya.

Sementara pengakuan berbeda dari korban bahwa siswa ini tak berada dalam ruangan kelas karena tengah disuruh mengambil sesuatu oleh guru lainnya.

“kasus ini akan kami tindaklanjuti karena walau bagaimana tindakan kekerasan terhadap siswa tidak dapat dibenarkan,’ujarnya.

Ia berharap, kasus kekerasan dalam dunia pendidikan ini tak terulang kembali karena akan mencoreng nama baik sekolah itu sendiri.

“Tindakan kekerasan dalam dunia pendidikan harus dihentikan. Semoga kasus yang menimpa siswa ini merupakan yang terakhir kalinya,”pungkasnya. (ant)

 Komentar

 Terbaru

News19 Februari 2025 15:35
Jalani Tes Kesehatan di Kemendagri, Wawali Aliyah : Mohon Doanya, Semoga Kami Diberi Kesehatan Lahir dan Bathin Hingga Pembekalan di Magelang
JAKARTA – Wali Kota Makassar dan Wakil Wali Kota Makassar terpilih, Munafri Arifuddin dan Aliyah Mustika Ilham baru saja menjalani pemeriksaan k...
Pemerintahan19 Februari 2025 15:22
Banjir Air Mata Iringi Danny Pomanto Saat Berpamitan di Balai Kota
MAKASSAR – Air mata seluruh jajaran Pemerintah Kota Makassar akhirnya tumpah dan tak terbendung saat Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto men...
News19 Februari 2025 12:04
Kerja Pondasi Belakang Rumahnya, IRT Di Pinrang Diterkam Buaya
PINRANG — Nasib naas menimpa Ida, seorang warga kampung Labili-bili Kelurahan Tellumpanua Kecamatan Suppa Labipaten Pinrang, Selasa (18/2/2025)....
Ekonomi & Bisnis19 Februari 2025 12:03
Berkah Ramadan Bersama Toyota: Raih Toyota Impian Anda, Bebas Cicilan di Bulan Ramadan
MAKASSAR – Kalla Toyota hadirkan kemudahan memiliki mobil impian dalam rangka menyambut bulan ramadan dengan program “Ramadan Berkah Bersa...