Logo Lintasterkini

The Light Mercure Makassar Nexa Pettarani Lauching Menu Baru

Fakra
Fakra

Kamis, 26 September 2024 15:22

The Light salah satu outlet Cafe & Bar di Mercure Makassar Nexa Pettarani memperkenalkan menu baru, Rabu 25 September 2024.( Foto:the light)
The Light salah satu outlet Cafe & Bar di Mercure Makassar Nexa Pettarani memperkenalkan menu baru, Rabu 25 September 2024.( Foto:the light)

MAKASSAR – The Light salah satu outlet Cafe & Bar di Mercure Makassar Nexa Pettarani memperkenalkan menu baru, Rabu 25 September 2024.

Salah satu tempat hangout di Makassar ini juga menampilkan Live Musik setiap harinya mulai dibuka pukul 16.00 sampai dengan pukul 01.00 pagi.

Wiwied Nurseka selaku General Manager Mercure Makassar Nexa Pettarani mengatakan, ada beberapa pilihan menu yang tentunya akan memberikan rasa yang baru serta memberikan banyak pilihan bagi pengunjung yang ingin menikmati sajian makanan dan minuman di The Light.

Dimana The Light memberikan beberapa pilihan menu baru mulai dari makanan utama hingga makanan penutup yang bernuansa lokal ataupun bernuansa Internasional antara lain, Thai Roll Ala Nexa, Black Cumi Fried Rice, Goulasch, Hungaria Soup, profiteroles, american cheese cake, the light sweet sensation, sanggara balanda.

Selain itu The Light juga menyiapkan sajian minuman yang unik dan menarik untuk di coba seperti Mango Berry Early Grey, Tropical Fruit Punch.

“Menu baru ini kami berikan kepada seluruh tamu kami karena selain dengan live musik yang ada setiap hari serta warna musik yang berbeda setiap hari nya, kami pun ingin agar tamu kami selalu akan menemukan pilihan makanan dan minuman yang lebih bervariasi lagi dan memberikan penyegaran baru dalam pilihan makanan dan minum nya selama berada di The Light,” ujar Wiwied Nurseka selaku General Manager Mercure Makassar Nexa Pettarani. (***)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...