Logo Lintasterkini

Lima Mahasiswa Luka Akibat Bentrokan di Unismuh

Muh Syukri
Muh Syukri

Jumat, 27 Mei 2016 09:46

Lima Mahasiswa Luka Akibat Bentrokan di Unismuh

MAKASSAR – Sebanyak lima mahasiswa menjadi korban insiden bentrokan di kampus Unismuh Makassar, Kamis (26/5/2016) malam. Mereka rata-rata terkena panah dan sabetan parang.

Kelima mahasiswa tersebut masing-masing Zulkifli (25), mahasiswa Fakultas Teknik Unismuh jurusan Elektro semester 10, warga jalan Bontoduri 7, Kota Makassar yang mengalami luka akibat terkena anak panak busir tertancap pada bagian perut  dan dirawa di RS Haji.

[baca juga : Tawuran di Unismuh Dipicu Rebutan Prakarya Tembok Gapura ]

Korban selanjutya bernama Supardi (20), mahasiswa dari Fakultas Sospol Unismuh jurusan Ilmu Pemerintahan semester 2, warga jalan Manuruki, mengalami luka akibat terjena busur pada bagian ketiak sebelah kanan dan dirawat di RSI Faisal.

Adapun tiga orang lainnya masing-masing Yusuf usman (21) Mahasiswa Fakultas Sospol Unismuh, jurusan Pemerintahan semester 6 yang berdomisili di Sekretariat Ilmu Pemerintahan (Kampus Unismuh) yang mengalami luka akibat tebasan parang pada bagian jari telunjuk sebelah kanan.

Rahmat Suprianto alias Fian (19), mahasiswa Fakultas Teknik Sipil, warga BTN Grand Cakra, Kecamatan Pallangga, Kabupaten Gowa yang mengalami luka busur pada leher bawahnya dan Tri Wahyuddin alias Wahyu (23), mahasiswa Fakultas Teknik Sipil, angkatan tahun 2011, warga jalan Sultan Alauddin Kompleks Resident Mas Blok A1 no 7, Kota Makassar yang mengalami luka tebasan benda tajam pada lengan sebelah kiri dengan tiga jahitan.

Kelima mahasiswa tersebut di rawat pada rumah sakit berbeda guna mengantisipasi hal yang tidak diinginkan. Dua diantaranya dirujuk ke RS Bhayangkara dan dikawal ketat sesama rekannya dari dua Fakultas yang terlibat bentrokan.

Kapolrestabes Makassar Kombes Pol Rusdi Hartono mengatakan, pihaknyan mengamankan tiga oknum mahasiswa yang diduga terlibat tawuran. “Penjagaan di sekitar kampus akan dilakukan,” ujarnya . (*)

 Komentar

 Terbaru

News29 November 2024 23:10
Frederik Kalalembang Temui Kapolda Sulsel, Soroti PT Masmindo dan Apresiasi Keamanan Pilkada
MAKASSAR – Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat, Irjen Pol (Purn) Frederik Kalalembang, mengadakan pertemuan dengan Kapolda Sulawesi Selatan, ...
News29 November 2024 20:45
Bumi Karsa Tuntaskan Penanaman 5.500 Pohon di Sulawesi, Jawa hingga Sumatera
MAKASSAR – Bumi Karsa kembali menunjukkan komitmennya terhadap keberlanjutan lingkungan. Penanaman 5.500 pohon telah dilakukan pada berbagai pro...
Ekonomi & Bisnis29 November 2024 20:39
Dorong Peningkatan Literasi dan Inklusi Keuangan, OJK Sulselbar-BPS Kembali Gelar SNLIK 2025
MAKASSAR – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Sulsel Sulbar bekerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sulsel dan BPS Provinsi Sulbar ke...
News29 November 2024 14:04
PPDB Sekolah Islam Athirah Dibuka Mulai 1 Desember 2024
MAKASSAR – Sekolah Islam Athirah membuka Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2025/2026 mulai 1 Desember 2024. Total kuota yang dis...