MAKASSAR – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Makassar melakukan Inspeksi mendadak (sidak) pada pedagang yang menjual makanan berbuka puasa (takjil) di pasar Terong Jalan Terong Kecamatan Bontoala Kota Makassar, Sabtu (27/05/2017).
Sasarannya untuk mengidentifikasi bilamana ada makanan buka puasa yang mengandung boraks dan formalin.
Kepala bidang Pengembangan Sumber Daya Kesehatan Dinas Kesehatan Kota Makassar, dr Irma Hadade mengatakan bahwa sidak ini merupakan agenda tahunan dari Dinas Kesehatan kota Makassar untuk mengecek makanan berbuka puasa di pasar.
Baca Juga :
” Dinas kesehatan Kota Makassar sengaja turun sidak untuk mengecek makanan berbahaya di hari pertama puasa makanan yang mengandung boraks dan berformalin,” ujarnya.
Lanjut Irma , di pasar terong Dinas Kesehatan Kota Makassar memeriksa beberapa sampel takjil berbuka puasa yang berpotensi mengandung boraks dan formalin.
“Dinas kesehatan memeriksa beberapa sampel makanan takjil di antaranya Cendol, cincau, biji delima, dan kolangkaling. Namun setelah diperiksa hasilnya negatif. Artinya aman dikonsumsi,” tambahnya. (*)
Komentar