MAKASSAR – Nasib malang menimpa Marlina (33) dan Irawati (18), warga Jalan Naja Daeng Nai Kelurahan Rappokalling. Ibu dan anak itu mengalami luka setelah ditikam Iwan (36), yang tidak lain adalah suaminya sekaligus ayah para korban.
Informasi yang dihimpun, Iwan baru saja pulang ke rumahnya dalam keadaan mabuk, Minggu (26/6/2016). Ia kemudian meminta uang ke istrinya tapi tidak diberikan.
Akhirnya pelaku yang merupakan suami korban mencabut pisau yang diselipkan di pinggangnya dan menikam istrinya. Namun istrinya berhasil menghindar hingga terkena pada bagian lehernya.
Sementara anaknya berusaha melerai hingga sempat terjatuh dan ditikam oleh bapaknya yang mengenai kaki kanannya. Usai melakukan aksi pelaku kabur dan dilapor ke Polsek Tallo
Petugas Polsek Tallo dipimpin Pawas Iptu Fransiscus T Allo didampingi Aiptu Ambo Itte dan Provost Brigpol Mansyur melakukan pengejaran terhadap pelaku yang berprofesi sebagai tukang Bentor. Namun pelaku sudah melarikan diri. (*)
Simak pengakuan korban :